Fimela.com, Jakarta Setiap hari kita dihadapkan dengan aktivitas yang padat dan hanya dapat dilalui dengan maksimal jika tubuh dalam kondisi fit. Walau tergolong sibuk, menjaga kesehatan itu wajib dijadikan prioritas. Ini saatnya menerapkan 5 kebiasaan sehat yang bisa jagain kamu sepanjang hari.
Buang Kebiasaan Malas Berolahraga
Sebisa mungkin hindari menggunakan alasan kesibukan untuk nggak berolahraga. Ada banyak cara untuk menyisipkan kegiatan fisik di tengah aktivitas padatmu. Cobalah untuk memulai pagi dengan berjalan kaki di sekitar rumah, melakukan yoga singkat, atau bersepeda ke tempat kerja. Jika nggak sempat, bisa juga memanfaatkan sisa istirahat makan siang untuk berjalan kaki atau memarkir kendaraan cukup jauh, sehingga memaksamu untuk bergerak lebih banyak.
Jagain Diri dengan Menu Sehat dalam Lunch Boxmu
Membawa kotak makan bukan hanya baik untuk anak-anak saja. Pilih menu-menu yang praktis, sehat, dan mudah divariasikan. Selain dapat menghemat uang makan, kamu juga dapat menyiapkan makanan sehat untuk dinikmati saat waktu istirahat.
Buat sendiri bekalmu seperti nasi merah dengan tumis sayuran dan ayam panggang yang mengenyangkan, sandwich gandum dengan salad buah yang menyegarkan. Jangan lupa juga untuk membawa camilan sehat yang terbuat dari campuran kacang, biji-bijian, dan buah kering kaya serat.
Yuk, Jagain Waktu Tidurmu
Banyak yang meremehkan pentingnya istirahat malam yang nyenyak. Tidur yang memadai, minimal 6 jam sehari, sangat penting untuk kesehatan. Selain dapat membantu menjaga konsentrasi, juga berpengaruh pada pengendalian nafsu makan.
Untuk mendapatkan cukup tidur, baik dari segi kualitas dan kuantitas, hindari gangguan-gangguan seperti penggunaan gadget atau televisi. Selain itu, bikin suasana kamar tidur tetap nyaman dan gelap, yang akan membantumu lebih mudah terlelap.
Jagain Diri dari Dehidrasi
Sering merasa pusing, lemas, dan kelelahan? Bisa jadi itu tanda-tanda kurang minum air putih. Terkadang, aktivitas yang begitu padat membuatmu lupa meminum cukup air putih sepanjang hari.
Padahal kebiasaan ini sangat penting untuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh, memberi energi, menjaga kulit tetap sehat, dan mempertahankan kerja organ tubuh. Sediakan selalu botol air minum di tempat yang mudah terlihat dan jika perlu gunakan pengingat, untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh.
Yuk, Lakukan Hal Positif untuk Jagain Sekitarmu!
Aktivitas yang padat memang membuat kita mudah mengalami jenuh ataupun stres. Hal ini dapat berdampak buruk buat kesehatanmu, lho. Karena itu, lakukan berbagai hal positif untuk jagain diri sendiri dan sekitar. Misalnya dengan olahraga, jadi teman curhat sahabat ketika dibutuhkan, atau menjaga lingkungan seperti buang sampah pada tempatnya.
Hal ini juga sejalan dengan misi Softex Daun Sirih yaitu #JagainKamu yang bertujuan mengajak para wanita di Indonesia untuk bisa jagain diri sendiri, jagain orang yang kita sayang, juga jagain lingkungan sekitar.
Untuk mewujudkannya dengan nyaman dan bebas worry, ada Softex Daun Sirih yang jagain kamu dari berbagai masalah area kewanitaan. Hal ini terbukti dari hasil survey yang membuktikan 9 dari 10 wanita yang mengakui keunggulan Softex Daun Sirih dengan antiseptik alaminya dapat mencegah pertumbuhan bakteri. Selain mengurangi bau, juga menyerap 1 detik sehingga permukaannya cepat kering.
Selain jagain kamu tetap Bersih Sehat Bebas Worry, Softex Daun Sirih juga mengajak untuk mengikuti kompetisi “Jagain Kamu” dan jadi bagian dari Wanita Sehat Softex Daun Sirih. Hadiahnya pun dijamin menarik, seperti uang jutaan Rupiah dan Trip Sehat Kece ke Bangkok untuk 5 pemenang. Mau ikutan kompetisi seru ini? Begini caranya!
Upload foto kamu di Instagram atau Facebook dan ceritakan pengalaman Jagain Kamu yang kreatif dan menarik. Sertakan hashtag #JagainKamu dan #BersihSehatBebasWorry di kolom caption. Jangan lupa tag akun Instagram atau Facebook @womenhealthypedia dan 3 orang teman yang kamu ajak buat ikutan kontes foto ini juga. Siapa tahu nantinya kamu yang akan terpilih sebagai pemenang uang jutaan rupiah dan Trip Sehat Kece ke Bangkok!
Kamu juga punya kesempatan untuk mendapatkan diskon hingga 50 persen untuk pembelian Softex Daun Sirih, dengan menukarkan kode unik di Indomaret. Untuk info selengkapnya, cek saja di sini.
(Adv)