Fimela.com, Jakarta Strudel, boleh dibilang makanan asal negara di Eropa ini adalah salah satu makanan yang mendunia. Nggak hanya di negara asalnya, yakni Austria, tapi strudel juga dapat ditemukan di negara manapun, termasuk di Indonesia.
Sebenarnya kini strudel memiliki berbagai varian rasa, tapi untuk yang memang khas dari Austria sendiri adalah apple strudel. Adonan pastry tipis yang diberi topping irisan apel segar, lalu ditambahkan bahan-bahan seperti gula, dan kayu manis, hmmm, rasanya nikmat dan menyenangkan banget. Jangan lupa, makanan memang bisa membuat kamu bahagia!
Nah, kali ini Bintang Tasty punya resep Crepes Apple Strudel yang bisa kamu bikin sendiri di rumah. Tentunya strudel yang satu ini berbeda dengan strudel yang dari Austria, tapi rasanya boleh diadu kok. Yuk, simak bahan-bahan membuat Crepes Apple Strudel di bawah ini.
Adonan Crepes:
100 gr tepung
80 gr Gula
90 gr Susu
50 Gr Butter cair
Bahan-bahan strudel:
Pancake/Crepes (10lbr)
1 pcs Apple hijau
30 gr Butter
100 gr gula pasir
50 gr Raisin / kismis
30 gr tepung roti
Cinnamon powder
Air secukupunya
Penasaran dengan bagaimana cara pembuatan Crepes Apple Strudel? Simak video Bintan Tasty yang ada di bawah ini.
Advertisement
Cara Membuat Crepes Apple Strudel: Untuk 10 Porsi
Langkah 1:
1. Campur semua bahan aduk hingga merata, dan adonan siap di cetak sesuai lingkaran teflon yang akan di gunakan
Langkah 2:
1. Apple dikupas, dibelah dan diiris tipis-tipis.
2. Panaskan Butter dan Sauté irisan Apple, tambahkan gula dan kismis, bread crumbs, cinnamon dan air.
3. Tuangkan campuran tepung pada adonan Apple yang sedang disaute. Aduk dan masak sampai matang. Angkat Apple filing ini dan dinginkan.
4. Siapkan selembar Pancake kemudian tumpuk apple filing di atas dan guling seperti bantal atau sesuai selera.
5. Hidangkan 2 Crepes di atas piring. Bisa Di garnish dengan daun mint dan potongan cherry atau bisa tambahkan ice cream