Sukses

Lifestyle

Kebiasaan di Media Sosial yang Bisa Merusak Keharmonisan Hubungan Pernikahan

Fimela.com, Jakarta Media sosial mampu mendekatkan yang jauh dan menjauhkan yang dekat itu benar adanya. Saking asyiknya dengan media sosial, kadang kita lupa untuk hal-hal yang ada di dekat kita, termasuk pasangan. Lebih lanjut, media sosial juga bisa merusak keharmonisan pernikahan, lho.

Ada sejumlah kebiasaan bermedia sosial yang seharusnya dihentikan bila ingin pernikahan tetap harmonis. Tidak bisa dipungkiri kalau sejumlah kasus perselingkuhan dan keretakan hubungan berawal dari kebiasaan menggunakan media sosial yang keliru. Sekarang yuk kita bahas satu per satu kebiasaan menggunakan media sosial yang sebaiknya tak kita lakukan lagi demi menjaga keutuhan hubungan dengan pasangan.

Stalking Akun Mantan

Wah, kebiasaan yang satu ini memang wajib dihentikan. Kalau sudah menikah, berbagai urusan soal mantan sebaiknya tak pernah diungkit lagi. Sekalipun itu hanya stalking akun media sosialnya. Kalau memang ingin tetap menjaga komunikasi dengan baik sebaiknya dilakukan seperlunya saja. Tidak usah sampai kepo dengan semua aspek kehidupannya yang sekarang.

Mengumbar Keromantisan di Media Sosial

Misalnya nih ya, kamu mengunggah fotomu bersama pasangan yang paling romantis di media sosial lalu melihat ada mantan suamimu yang me-like foto itu. Kalau kamu tidak bisa berpikir jernih, kamu mungkin akan berprasangka buruk dengan like-nya tersebut. Parahnya lagi hal ini bisa memicu konflik dan masalah dengan pasangan sendiri. Jadi ada baiknya kalau mau mengunggah sesuatu yang romantis, pastikan masih dalam tahap wajar dan di-share ke orang-orang yang memang sudah kamu kenal dengan baik agar pernikahanmu tetap aman.

 

Pertahankan Kebiasaan Ini di Media Sosial, Keharmonisan Hubungan Pernikahanmu Jadi Korban!

Kepo dengan Kehidupan Rumah Tangga Orang Lain

Kalau mungkin sekadar cari inspirasi, ya boleh lah. Tapi jangan sampai kebablasan kepo dengan kehidupan rumah tangga orang lain yang ada di media sosial. Kalau tidak hati-hati, nantinya kamu malah terus membanding-bandingkan pasanganmu dengan pasangan orang lain. Kenapa kok tidak kayak si itu? Kenapa tidak bisa bersikap kayak si anu? Hal-hal semacam ini nantinya bisa-bisa bikin hubungan dengan pasangan jadi tidak nyaman sendiri.

Sibuk Sendiri Main Medsos Saat Sedang Berdua dengan Pasangan

Menggunakan media sosial ada waktunya sendiri. Jangan sampai kegiatan main media sosial merusak quality time bersama pasangan. Kalau sudah bersama pasangan, prioritas utamanya adalah menghabiskan waktu dengannya. Tidak enak dong kalau pasangan malah cemburu dengan media sosial yang kita gunakan karena kita sibuk sendiri.

Diam-Diam Membuka Akun Medsos Pasangan

Kalau memang diizinkan sih mungkin tidak apa-apa. Tapi kalau malah diam-diam membuka akun medsos pasangan, hal ini ditakutkan malah memicu banyak prasangka. Apalagi kalau ternyata ada foto atau info-info yang selama ini tak pernah kamu duga di akun medsos pasangan, jadi mending untuk urusan privasi perlu respek satu sama lain.

Tidak apa-apa kok tetap aktif di media sosial asal tetap tahu prioritasnya. Jangan sampai karena keegoisan kita pakai media sosial sampai mengorbankan hubungan dengan pasangan sendiri.

 

Sumber: vemale.com

Penulis: Endah Wijayanti

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading