Fimela.com, Jakarta Si pacar belum kunjung melama padahal kalian sudah lama menjalin hubungan? Lalu saat disinggung soal pernikahan, dia malah mengindar? Wah, situasi itu pasti bikin kamu kalut, ya!
BACA JUGA
Advertisement
Setiap pastinya ingin diberi kepastian, mengenai akan dibawa ke mana hubungan yang sudah dibangun. Tapi seorang cowok bisa memiliki alasan sendiri kenapa tak mau cepat-cepat menikah.
Belum Punya Pekerjaan yang Menjanjikan
Menghidupi diri saja masih belum bener, bagaimana nanti harus menghidupi orang lain? Kira-kira itu yang dipikirkannya. Ketika merasa belum memiliki pekerjaan yang menjanjikan, ia bisa memilih untuk menunda pernikahan daripada mengambil risiko akan menyusahkan orang yang dicintainya.
Masih Sibuk dengan Prioritas Lain
Mungkin ada prioritas lain yang butuh perhatian lebih saat ini. Bisa jadi karena masih fokus membangun usaha atau karier. Atau karena ingin memberi perhatian lebih banyak pada keluarganya. Zaman sekarang, tantangan hidup makin berat saja, jadi mungkin pacarmu memilih untuk tak buru-buru menikah dulu karena ingin membereskan hal lain.
Advertisement
Pacarmu Juga Belum Mau Menikah?
Lebih Merasa Nyaman dengan Status Hubungan Saat Ini
Ada keraguan dan kekhawatiran yang dimilikinya. Ia ragu belum bisa membahagiakanmu kalau sudah jadi suami istri nanti. Ia khawatir dia belum cukup baik dan sempurna untukmu. Sehingga dia lebih memilih untuk bertahan di status hubungan saat ini. Dia juga belum tahu pasti kapan benar-benar siap untuk melangkah ke pelaminan.
Ada Masalah di Masa Lalu yang Belum Terselesaikan
Sesuatu atau masalah di masa lalu ada yang belum terselesaikan dengan baik. Menunda pernikahan jadi caranya untuk memiliki lebih banyak waktu menyelesaikan masalah tersebut. Bisa jadi saat ini dia fokus untuk menuntaskan banyak hal yang tertunda. Dengan begitu, dia akan lebih siap untuk melangkah ke pelaminan bersamamu nantinya.
Â
Â
Sumber: vemale.com
Penulis:Â Endah Wijayanti