Sukses

Lifestyle

Cewek Tangguh, Ini 3 Artis Tanah Air yang Hobi Olahraga Ekstrem

Fimela.com, Jakarta Olahraga apa pun memang sifatnya universal. Nggak ada yang namanya olahraga buat cewek atau cowok. Meskipun begitu, banyak orang menganggap beberapa olahraga terlalu ekstrem untuk dilakukan para cewek. 

Seperti paralayang, water sports, terjun payung, bela diri dan lainnya. But, these tough women celebrities are beating the gender stereotypes!  Beberapa seleb cewek ini ternyata hobi banget olahraga ekstrem yang sering dianggap sebagai olahraga kaum Adam. 

Membuktikan kalau cewek juga bisa and strong enough, 3 artis cewek ini melakukan berbagai olahraga ekstrem. Mereka mengunggah berbagai foto dan video ke masing-masing akun Instagram mereka. 

Hasilnya, mereka sanggup bikin banyak netizen bangga dan takjub dengan kemampuan mereka. Nah, kamu pasti penasaran, kan, siapa saja yang berani melawan ketakutan untuk berolahraga ekstrem? Terus, olahraga jenis apa yang mereka gemari?

Prisia Nasution

Jangan tertipu dengan wajah artis sekaligus model cantik ini. Soalnya, ternyata Prisia juga merupakan seorang martial artist yang hobi panjat tebing batu alias rock climbing. Nih, lihat betapa tangguh dan kerennya aksi Prisia. 

Nadine Chandrawinata

Nadine sudah dikenal lama sebagai cewek adventurous. Jiwa petualangnya nggak cuma membawa langkah cewek cantik ini untuk mengeksplor berbagai daerah baik di Tanah Air dan juga luar negeri. 

Nadine suka banget menyelam di laut. Selain menyelam, Nadine juga suka banget mendaki gunung. Bukan cuma gunung di dalam negeri, tapi juga di luar, seperti gunung Gokyo di Nepal. 

Alexandra Gottardo

Sudah cantik, seksi, suka olahraga, lagi! Seperti Prisia, Alexandra juga suka rock climbing, lho! Selain olahraga ini, dia juga suka jalan-jalan. 

Nggak seperti liburan banyak orang, Alexandra tetap berusaha aktif selama dia berlibur. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading