Fimela.com, Jakarta Tifus, salah satu penyakit yang berbahaya. Seperti demam berdarah, penyakit ini kalau nggak dengan tepat dan cepat mendapatkan treatment, akan fatal akibatnya.
Dilansir dari berbagai sumber, jumlah pasien tifus cukup banyak, lho! Tahun 2008 saja, mencapai 800-100 ribu pasien di seluruh Indonesia.
Advertisement
BACA JUGA
Kebanyakan, orang yang terserang penyakit ini akan dirawat di rumah sakit selama beberapa hari. Pasien juga harus bedrest dan nggak boleh banyak bergerak agar cepat pulih.
Nah, biasanya, orang yang terserang tifus trombositnya turun. Sama halnya dengan pasien yang terserang Demam Berdarah atau DBD. Nah, untuk menaikkan trombosit, biasanya pengobatan dibantu dengan angkak.
Selain angkak, sebenarnya masih ada banyak tanaman herbal lain yang bisa membantu pasien tifus cepat pulit. Dilansir dari Tanaman Obat Herbal, berikut ini 3 herbs yag bisa bikin kamu cepat sembuh dari tifus.
Advertisement
Kunyit
Kunyit memiliki banyak kandungan yang bisa meningkatkan imun tubuh. Soalnya, kunyit mengandung kurkimin, bisdesmetoksikurkumin, desmetoksikumin, felandren dan berbagai zat lain yang bisa mempercepat kamu sembuh dari tifus.
Kamu bisa membuatnya seperti jamu kunyit atau juga cuma dengan meminum air perasannya saja.
Pepaya
Pepaya ternyata bukan cuma bisa memperlancar BAB saja, lho! Pepaya juga bisa mempercepat proses penyembuhan pasien.
Kamu bisa membuat jus pepaya tanpa gula dan susu. Atau dimakan begitu saja.
Advertisement
Anggur
Anggur meski asam ternyata baik buat pasien tifus. Soalnya, buah ini mengandung picetannol dan resveratol yang mengahsilkan fitonutrien. Zat ini merupakan anti mikroba.
Jadi, jangan terpaku sama angkak dan obat dari dokter. Tapi tentu saja, sebelum mengonsumsi buah-buah ini kamu harus tanya doktermu dulu, ya!