Fimela.com, Jakarta Ada banyak mitos seputar selaput dara dan keperawanan. Salah satunya, selaput dara bisa saja robek atau berubah selain dengan aktivitas seksual. Seperti menunggang kuda dan bermain sepeda. Namun, hal ini masih banyak yang mempertanyakan kebenarannya.
Sebagian orang percaya, kedua aktivitas tersebut memang bisa mengubah, bahkan merobek selaput dara yang tipis. Namun, sebagian lainnya mengatakan hal tersebut tak benar.
Kalau merujuk pada Young Women's Health, kedua aktivitas tersebut dan juga gymnastic tak akan mengubah dan merobek selaput dara.
Advertisement
Sementara itu, seks dan beberapa kecelakaan seperti jatuh pada objek tajam di lapangan, kolam, bathtub, atau perosotan air, atau kecelakaan ski air bisa merobek hymen.
Bertentangan dengan itu, Shape.com menulis kalau olahraga dan beberapa aktivitas memang bisa merobek hymen. Majalah ini melaporkan, sebagian cewek mengalami penipisan, atau terlahir dengan selaput dara yang sangat tipis.
Advertisement
Aktivitas yang Bisa Bikin Selaput Dara Robek
Bertentangan dengan sumber sebelumnya, Shape.com justru menulis kalau ada beberapa aktivitas yang bisa merobek selaput dara. Seperti biking, menunggang kuda, olahraga gymnas, juga menggunakan tampon.
Aktivitas seksual jelas bisa merobek hymen yang sangat tipis. Termasuk masturbasi.