Sukses

Lifestyle

Usianya Lebih dari Seabad Nenek Ini Masih Kuat Angkat Beban Berat, Nggak Percaya?

Fimela.com, Jakarta Kalau kamu mengira orang tua tak bisa mengangkut beban barang berat diusianya yang sudah senja, itu salah besarnya. Pasalnya seroang nenek yang berusia lebih dari seabad masih kuat menganggkut barang berat melewati jalan terjal

Dia adalah nenek Xie Laoyuan dapat menjadi panutan para lansia. Wanita kelahiran 1909 ini masih aktif bergerak meskipun raganya mulai renta. Ia melakukan berbagai aktivitas fisik, bahkan masih kuat mengangkat kayu bakar naik-turun bukit.

Xie Laoyuan tinggal di Desa Longshan, Guangxi, China. Di daerahnya, ia merupakan wanita tertua yang masih hidup hingga kini. Ia juga disebut sebagai penduduk paling sehat di desanya.

Sehari-harinya, Xie Laoyuan bekerja di ladang. Tanpa alas kaki, ia juga mencari kayu bakar di bukit untuk keperluan sehari-hari. Ia juga mengangkat kayu bakar sendirian.

Setiap bundel kayu bakar memiliki berat sebesar 30 kg. Dengan beban seberat itu, Xie Laoyuan masih kuat membawanya naik turun bukit. Xie Laoyuan sudah terbiasa mengumpulkan kayu bakar dari bukit sejak ia muda.

Saat ditanya rahasia dirinya yang tetap sehat di usia senja, Xie Laoyuan hanya menyampaikan jawaban sederhana. Ia mengatakan hal yang paling penting adalah hidup dengan sederhana, rajin, dan selalu berbuat baik. Tak lupa ia menambahkan supaya membiarkan alam yang mengatur segalanya.

Kegiatan Nenek Xie Laoyuan

Mengangkut kayu bakar yang beratnya mencapai 30 kilo adalah salah satu kegiatan rutin nenek Xie Laoyuan, begitu juga dengan melewati jalanan bukit yang lumayan menguras tenaga.

Selain melakukan kegiatan di atas, nenek Xie Laoyuan juga masih aktif bekerja di ladang, mengerjakan pekerjaan rumah seperti mencuci, juga memanen sendiri hasil tanamnya.

 

Penulis: Kurnia Putri Utomo

Sumber: Brilio.net

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading