Sukses

Lifestyle

3 Hal yang Harus Kamu Lakukan Kalau Pacar Lagi Marah sama Kamu

Fimela.com, Jakarta Bertengkar adalah bagian dari hari-hari para pasangan. Bukan sesuatu yang aneh, tapi juga nggak bisa dibiarkan terjadi begitu saja. Pertengkaran adalah indikator hubungan yang sehat jika terjadi sesuai dengan porsinya.

Selain itu, setiap pertengkaran yang ada juga seharusnya nggak dibiarkan berlarut-larut. Solusi yang kalian terapkan adalah tanda bahwa pertengkaran itu berlangsung positif.

Ada tiga hal penting yang harus dilakukan saat kalian bertengkar, khususnya kalau dia sedang marah padamu. Dilansir dari Vemale.com, inilah tiga hal tersebut:

1. Minta maaf

Ini tentu jadi hal paling dasar yang kamu lakukan ketika dia marah. Meski tampaknya sederhana, tapi minta maaf bisa jadi hal sulit untuk dilakukan bagi beberapa orang karena punya harga diri dan ego yang tinggi.

Orang-orang salah menilai permintaan maaf karena minta maaf bukan hanya jadi cara mengakui kesalahan tapi juga jadi bentuk mengalah dan kedewasaan. Satu hal yang harus disadari saat meminta maaf adalah ketulusan. Saat meminta maaf, pastikan kamu melakukannya karena kamu tak ingin dia marah padamu dan ingin hubungan ini kembali damai.

Hal yang Harus Kamu Lakukan Saat Pacar Lagi Marah Padamu

2. Ini tak akan terjadi lagi

Kamu mengungkapkan janji hal seperti ini tidak akan terjadi lagi. Jika sudah berjanji, maka kamu harus menepatinya. Kepercayaan adalah hal yang perlu dijaga karena ketika hal ini diingkari, bisa menghancurkan hubungan. Poin penting meminta maaf tentu adalah dengan tidak mengulanginya lagi.

3. Bagaimana kamu bisa memperbaikinya?

Setelah meminta maaf dengan tulus dan sepenuhnya ingin dia memaafkanmu, maka yang perlu kamu lakukan adalah apa yang bisa kamu lakukan agar dia tidak marah lagi padamu. Apa yang bisa kamu lakukan untuk bisa menyelesaikannya. Bertanya dengan lembut dan buat ia yakin bahwa kamu sungguh-sungguh dengan permintaan maafmu. Bicarakan dan jangan menghindari masalah.

Untuk lebih spesifiknya, kamu harus bisa lebih peka dan mengerti pasanganmu. Coba pandang masalah dari sisinya supaya kamu nggak terkesan egois. Yang terpenting saat kalian bertengkar, kesampingkan dulu segala gengsi. Perdamaian antara kamu dan pacar harus dinomorsatukan!

 

Sumber: Vemale.com

Penulis: Febi Anindyakirana

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading