Sukses

Lifestyle

3 Cara Diet Sehat yang Bisa Sembuhkan Tumor Otak

Fimela.com, Jakarta Otak merupakan pusat kehidupan seseorang. Soalnya, otak yang memerintahkan semua kerja sistem dalam tubuh. Mulai dari sistem pernapasan, seluruh indra, sistem gerak, sistem saraf, dan lain sebagainya 

Bukan cuma itu, otak juga yang bekerja sehingga kamu bisa belajar, berpikir, berbicara, dan mengontrol emosi. Tanpa otak yang berfungsi dan bekerja secara optimal, pasti akan ada masalah yang serius. 

Salah satu gangguan pada otak adalah tumbuhnya tumor. Dilansir dari the Truth About Cancer, karena otak karakternya sangat lembut, ketika ada sel ganas yang tumbuh, biasanya akan 'menjalar' ke jaringan otak yang sehat dengan cepat. 

Artinya, tumor otak akan tumbuh dan menyebar sangat cepat. Seperti kanker, dokter biasanya akan mengobati tumor otak dengan cara radiasi dan prosedur lainnya. Tapi ternyata, ada banyak juga makanan alami yang bisa membunuh sel tumor otak. Meskipun tanpa obat kimiawi, melakukan diet dengan memakan makanan anti kanker itu nggak mudah dan butuh kesabaran. 

Makanan Fitonutrien

Dilansir dari the Truth About Cancer, ada banyak makanan yang memiliki khasiat membunuh sel kanker dan tumor. Semua makanan itu disebut dengan fitonutrien. 

Seperti sayuran-sayuran hijau yang memiliki antioksidan yang tinggi, sehingga mampu mencegah dan membunuh sel tumor dan kanker. 

Sayuran Warna-warni

Jangan cuma makan sayuran hijau saja. Memang betul sayuran hijau mengandung banyak antioksidan. Tapi, sayuran warna lain seperti merah, kuning, ungu, juga memiliki khasiat yang luar biasa untuk membunuh sel tumor. 

Diet Ketogenik

Kamu suka banget melakukan diet pasti sudah tahu soal diet keto. Jadi, sel kanker dan tumor itu hidup dengan memakan glukosa di tubuhmu. Jadi, kalau kamu mengurangi konsumsi dan jumlah glukosa, artinya kamu bikin sel kanker lapar dan akhirnya menjadi lemah. Dengan diet keto ini, selain kamu bisa menyehatkan tubuh, juga bisa membunuh sel kanker dan tumor dengan cara alami. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading