Sukses

Lifestyle

Wanita Jepang Bayar Pria Tampan untuk Temani Menangis, Ternyata..

Fimela.com, Jakarta Seringkali menangis disebut sebagai pelarian termudah para wanita saat dirinya merasa tertekan. Anggapan itu pun membuat banyak wanita sering disebut sebagai manua paling cengeng di bumi. Hmmmm nyatanya anggapan itu nggak benar lho, karena nggak semua wanita bisa menangis dengan mudah dan tak sedikit dari mereka yang justru memilih untuk memendam emosinya, kaum hawa di Jepang contohnya.

Melansir laman National Geographic, faktor budaya menjadi salah satu alasannya. Ya, kamu harus tahu kalau ditengah beragamnya budaya yang ada di seluruh dunia ada yang menyakini, kalau kesedihan dan amarah adalah sebuah hal yang tabu untuk diekspresikan. Lebih beratnya, mereka harus meredam bahkan melenyapkan emosi yang mereka rasakan. Nah lho gimana tuh?

Seiring dengan hal tersebut, saking sulitnya mengekpresikan emosi dan air mata, wanita Jepang pun rela merogoh koceknya demi bisa menangis sambil ditemani pria tampan. Nggak cuma menemani, pria-pria tampan ini juga mengelap setiap tetes air mata yang membasahi pipi lho!

Ya, mereka lebih memilih menangis ditemani pria tampan lain dibanding dengan pasangannya. Bukan tanpa alasan, ternyata menangis ditemani pria tampan ini adalah sebuah terapi untuk mendorong seseorang untuk meluapkan emosinya, yang mana terapi ini terkenal dengan sebutan rui-katsu atau 'pencari air mata'.

Terapi ini pun tengah populer dikalangan wanita Jepang, karena dianggap bisa membantu mereka menurunkan tingkat stres. Tapi kenapa harus ditemani sama pria tampan ya?

Alasan Menangis Ditemani Pria Tampan

Kamu mungkin bertanya-tanya, kenapa terapi itu harus melibatkan pria tampan? Ternyata alasannya adalah pria tampan itu akan memberikan pengalaman menangis yang berbeda dan membantu seseorang memperbaiki perasaannya.

Dari praktik tersebut disebutkan, bahwa wanita yang menangis ditemani pria tampan akan merasa bahagia sesudahnya. Mereka juga akan jauh merasa lebih santai.

Ya, usai menemani menangis dan membantu menyeka air mata, pria tampaan kemudian akan menghibur wanita-wanita tersebut salah satunya dengan pertunjukkan musik, dengan tujuan bisa memperbaiki mood mereka. Kamu berminat menangis ditemani pria tampan?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading