Fimela.com, Jakarta Katy Jurado, salah satu aktris kenamaan Hollywood ini muncul dalam Google Doodle untuk merayakan hari kelahirannya pada 16 Januari 2017. Namun siapa sangka, jika dibalik kesuksesannya sebagai aktris dunia sempat tak mendapatkan restu dan ancaman dari orangtuanya.
Katy memulai kariernya sebagai aktris saat seorang produser film Mauricio de la Serna menawarinya sebuah peran sebagai Jurado dalam film No matarás (1943). Ia menandatangi kontrak tersebut tanpa persetujuan orangtuanya. Stelah ketahuan ia pun diancam akan di kirim ke sebuah sekolah asrama di Monterrey.
Meski begitu, wanita kelahiran 1943 ini mampu membuktikan eksistensi dan prestasinya. Berikut ini adalah lima hal unik yang ada dalam diri Katy Jurado dilansir dari berbagai sumber.
Advertisement
1. Aktris Meksiko berprestasi. Meaki tak mendapatkan restu dari orangtuanya, Katy Jurado mampu membuktikan bahwa ia adalah seorang aktris berkualitas. Ia pun menjadi aktris Amerika Latin pertama yang dinominasikan untuk Academy Award.
BACA JUGA
2. Cinta sejatinya bukan suaminya. Semasa hidupnya Katy Jurado menikahi dua pria yaitu Víctor Velázquez (1939-1943) dan Ernest Borgnine (1959-1963). Namun dua pria tersebut bukanlah cinta sejatinya. Melansir laman Billboard, ia mengatakan bahwa novelis Louis L'amour adalah kekasih sejatinya.
3. Kritikus adu banteng. Rupanya Katy Jurado pernah bekerja sebagai kritikus adu banteng, sampai akhirnya John Wayne dan sutradara Budd Boetticher menemukannya dan mengajak bermain dalam film "Matador dan Lady" di tahun 1951.
4. Meninggal karena digerogoti penyakit. Penyakit jantung, paru-paru dan gagal ginjal menjadi deretan diagnosa yang menyebabkan kematiannya pada 5 Juli 2002 saat ia berada di usia 78 tahun.
5. Namanya ada di Hollywood Walk of Fame. Sebagai salah satu aktris sukses, nama Katy Jurado pun masuk dalam deretan aktris Hollywood berpengaruh Hollywood Walk of Fame atas kontribusinya terhadap dunia perfilman.