Sukses

Lifestyle

Rawat Rambut, Ini 3 Kunci Agar Nggak Lagi Bercabang

Fimela.com, Jakarta Selain sebagai mahkota, rambut bagi cewek juga merupakan salah satu ukuran tingkat kecantikan. Dilansir dari Nikky Curls, banyak cewek menganggap wajah cantik nggak akan jadi cantik lagi kalau rambutnya nggak terawat. 

Soalnya, rambut yang sehat bakal jadi indah meski kamu ganti-ganti warna dan juga style. Sayangnya, nggak banyak cewek yang merawat rambutnya dengan serius. 

Salah satu gangguan kesehatan rambut yang banyak dikeluhkan cewek adalah rambut bercabang dan patah-patah. Banyak produk seperti sampo dan masker yang ngeklaim bisa membuat rambutmu sehat kembali. 

Tapi, sampo dan produk perawatan rambut lainnya itu juga mengandung banyak bahan kimiawi. Sehingga bisa merusak kulit kepala dan rambut dalam jangka waktu yang lama. Nah, supaya rambut nggak lagi bercabang, begini merawatnya.  

Sampo yang Natural

Selama ini, kamu mungkin pakai sampo atau produk perawatan rambut lainnya yang tersedia di mal-mal. Kebanyakan, di Indonesia, nggak ada produk perawatan rambut yang benar-benar natural. 

Natural itu, artinya tanpa alkohol, paraben, sulfate, dan juga silikon. Nah, sampo atau pelembut rambut yang kamu pakai sudah bebas dari 4 bahan kimiawi tersebut, baru deh bisa kamu pakai. Tanpa bahan kimiawi itu, rambut nggak akan jadi kering dan rusak. 

Minyak Alami

Nah, mengingat banyak produk perawatan rambut yang merusak dan bikin rambut jadi kering, kamu butuh yang namanya minyak alami. Mulai dari minyak almon, minyak kemiri, minyak zaitun, minyak kelapa dan minyak natural lainnya. Kamu bisa oleskan pada bagian ujung rambut untuk mengembalikan kecantikan ujung rambut yang sudah bercabang dan patah-patah. 

Pijat Kepala

Rambut yang sehat berawal dari kulit kepala yang juga sehat. Jadi, kamu jangan cuma memperhatikan helai-helai rmabutmu saja. Tapi juga kondisi kesehatan kulit kepala. 

Setiap malam, pijat kulit kepala supaya minya yang diproduksi bisa menyebar ke seluruh bagian rambut sehingga menjadikan mahkotamu halus dan lembut. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading