Fimela.com, Jakarta Akhirnya penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2018 akan segera dibuka. Kamu mau mendaftar atau mau pikir-pikir lagi? Nggak ada salahnya lho untuk mendaftar jadi CPNS. Memang sih kalau dulu orangtua lebih menyarankan anak-anak mereka untuk bekerja sebagai PNS lantaran katanya masa depan kamu akan lebih terjamin.
BACA JUGA
Advertisement
Namun sayangnya banyak anak-anak muda dulu yang menganggap bahwa pekerjaan sebagai seorang PNS itu membosankan. PNS yang dulu dengan yang sekarang beda lho, nggak heran kalau kini banyak anak-anak muda yang juga tertarik menjadi PNS.
Dalam artikel kali ini Bintang.com mencoba untuk menjelaskan beberapa alasan kenapa kamu harus mempertimbangkan diri mendaftar CPNS 2018. Mumpung tanggal pendaftaran belum diumumkan, jadi kamu bisa mempertimbangkan untuk jadi PNS nih.
Advertisement
1. CPNS 2018: Inilah Upaya Kamu untuk Mewujudkan Sebuah Perubahan
Kamu nggak suka kebijakan yang telah diatur oleh pemerintah? Daripada ngoceh di media sosial, mending kamu langsung daftar jadi PNS dan ikut langsung mengubah keadaan. Jadi, kamu bisa tahu susahnya untuk mewujudkan perubahan ke arah yang lebih baik itu seperti apa.
2. CPNS 2018: Memberikan Kamu Kesempata Belajar ke Luar Negri
Pengin banget kuliah ke luar negeri, tapi yang nggak menghabiskan banyak uang? Jadi PNS bisa membantu mewujudkan mimpi kamu lho. Setidaknya ada 2 skema yang menawarkan kesempatan luas bagi PNS untuk sekolah di luar negri, yakni beasiswa instansi pemerintah dan beasiswa dari lembaga donor. Beasiswa tersebut diberikan tentunya untuk mendukung pekerjaan kamu nantinya.
Advertisement
3. CPNS 2018: Selama Negara Ini Masih Ada Kamu Akan Tetap Bekerja
Selama kamu bekerja sebaik mungkin dan tidak melanggar aturan-aturan yang dipegang oleh PNS, maka jangan khawatir dengan pekerjaan kamu. Beda sama pegawai swasta yang bergantung sama pemilik modal, PNS akan selalu ada selama negara ini masih ada kok.
4. CPNS 2018: PNS Sekarang Diisi Sama Anak-anak Muda yang Kreatif
Hmmm, kamu punya ide kreatif yang akan sangat bermanfaat untuk masyarakat? Saat jadi PNS kamu bisa benar-benar membuat ide tersebut menjadi nyata. Bukan cuma kamu yang bahagia, tapi akan ada banyak orang yang juga ikut merasakan kebahagiaan kamu.
Advertisement
5. CPNS 2018: Gampang Dapat Restu Orangtua Si Pacar!
Hahaha, kamu yang jadi PNS biasanya akan mendapatkan sambutan yang baik dari orangtua pacar. Ya, tentunya selain pekerjaan, kamu juga harus menunjukan sikap hormat kepada orangtua. Tapi, status PNS kamu memang bisa menjadi nilai plus buat si calon mertua. Selamat ya… Jadi, mau daftar CPNS 2018 nggak?