Fimela.com, Jakarta Seperti tak cukup hanya berharap memiliki tubuh yang langsing, beberapa wanita juga selalu memimpikan memiliki payudara yang indah. Alhasil banyak wanita yang melakukan cara-cara yang ekstrim untuk mempunyai bentuk payudara seperti yang diinginkan, salah satu caranya adalah dengan implan payudara.
BACA JUGA
Advertisement
Dilansir dari Boldsky.com, implan payudara itu ada dua jenis, yakni silikon dan saline. Silikon adalah zat pertama yang popular digunakan oleh para wanita yang ingin implan payudara. Sebelum berbicara mengenai risiko implan payudara, apakah kamu bisa membedakan mana payudara yang asli dan palsu alias hasil implan silikon?
Belum lama ini seorang selebgram yang memiliki lebih dari 4,6 juta pengikut, Svetlana Bilyalova mencoba untuk memberikan informasi kepada followers-nya agar bisa membedakan payudara yang asli dan yang hasil silikon. Untuk membedakannya kamu hanya membutuhkan dua iPhone atau smartphone lainnya.
Dalam video yang sudah disaksikan hampir tiga juta kali tersebut Svetlana mengatakan,”Hari ini aku akan menunjukkan cara revolusioner untuk mengetahui apakah payudara itu asli atau hasil operasi silikon.” Pertama-tama kamu harus memastikan kalau handphone atau smartphone yang kamu gunakan memiliki senter.
Advertisement
Payudara Silikon Berwarna Merah
Pastikan kalau kamu sudah berada di ruangan yang gelap. Setelah itu, nyalakan senter atau lampu flash di handphone kamu dan letakkan di dekat payudara. Menurut Svetlana, payudara yang merupakan hasil operasi silikon akan menyala merah, sedangkan yang asli tidak akan menyala sama sekali.
Saat melihat payudara yang hasil operasi silikon menyala, Svetlana hanya bisa mengatakan,”Terlihat sangat indah. Silikon di dalamnya menyala merah dan sangat terang.” Jadi, sekarang kamu sudah tahu kan bagaimana membedakan payudara asli dan hasil operasi silikon.
Bahaya Implan Payudara dengan Silikon
Jadi apa bahaya implan payudara dengan silikon? Dilansir dari Boldsky.com, pada 1993, implant payudara dengan silikon sempat dilarang karena banyak yang merasa khawatir karena bahan yang digunakan silikon sangat mudah pecah.
Beberapa risiko dari implan payudara, yakni penurunan kemampuan menyusui, pengerasan payudara, gangguan sensasi putting, serta penumpukan kalsium di sekitar implant payudara. Kamu juga harus tahu kalau implan payudara itu ada batas pemakainnya, jika batas tersebut sudah habis, maka harus segera diganti.