Fimela.com, Jakarta Segala sesuatu selalu ada batasnya. Kalau berlebihan malah jadi nggak seru lagi biasanya. Sederhananya, makan satu piring rasanya masih enak, tapi kalau jadi tiga piring malah jadi enek dan nggak nyaman, kan?
Sama halnya ketika seseorang bercanda suka kelewatan, jadinya malah bukan lucu, tapi males dengernya, kan?
Advertisement
BACA JUGA
Emang kenapa, sih, orang bisa becandanya kelewatan? Pasti ada banyak faktor, mungkin dia kurang bergaul dan jadinya bingung batasan-batasan apa yang boleh dan nggak.
Mungkin juga, memang ingin caper aja dengan cara mereka yang nyeleneh, meskipun resikonya malah dibenci banyak orang. Lucu juga, sih, alasan-alasannya, tapi yang pasti, coba deh perhatikan apakah benar 5 shio ini kalau bercanda suka kelewatan? Yuk kita lihat daftarnya.
Advertisement
Shio Kambing
Orang-orang dengan shio Kambing memiliki perasaan yang sangat lembut. Nggak pernah punya maksud untuk menjelekkan atau menjatuhkan orang lain. Namun, sayangnya mereka bukan tipe orang yang pintar bergaul. Jadi, akhirnya kadang bercanda nggak pada tempatnya karena mereka nggak tau batasannya.
Shio Monyet
Sebagai party goers yang doyan banget becanda, shio Monyet terkadang lupa kalau hidup sesekali perlu serius dan perlu mikirin orang lain. Mereka sering kali lupa kalau selera bercanda orang beda dan alhasil malah pukul rata semuanya.
Advertisement
Shio Ular
Niatnya, sih, menghibur dengan lawakan, tapi shio Ular kadang terlalu kebawa emosi jadinya hal yang nggak perlu diungkapkan malah dibeberkan dan dijadikan bahan bercandaan. Duh, hati-hati, ya.
Shio Kuda
Semua orang pasti punya sisi liar, tapi shio yang satu ini suka kebablasan. Bercandannya terkadang terlalu ekstrem dan mereka pikir orang bisa berfikir sama gila dan liarnya dengan mereka. Padahal kan nggak gitu juga dong.
Advertisement
Shio Tikus
Sebagai seorang yang super kreatif, shio ini punya seribu satu cara buat bercandain orang lain. Namun, jadinya suka nggak pada tempatnya. Bahkan mereka nggak sungkan bercanda tentang atasannya karena dia pikir "ah gak akan marah". Hmmm...
Artikel ini ditulis oleh Lidia Pratiwi, seorang pakar zodiak dan pembaca tarot dari Jakarta. Aktif di dunia tarot dan zodiak sejak 2001, Lidia Pratiwi telah menulis dua buku yang berjudul Easy Tarot (2009) dan Zodiak and Shio for Lovers (2010). Nah, buat kamu yang ingin membeli buku-bukunya, bisa langsung kunjungi Google Books.