Sukses

Lifestyle

Jangan Lupa, Ini Niat Puasa Asyura dan Tasua

Fimela.com, Jakarta Ada begitu banyak amalan sunah di bulan Muharram, beberapa diantaranya adalah puasa Asyura dan Tasu'a. Tahun ini puasa Tasu'a yang dilaksanakan setiap tanggal 9 Muharram jatuh pada tanggal 29 September 2017, sedang puasa Asyura pada 10 Muharram dilaksanakan tanggal 30 September. Sebelum melaksanakannya, kamu sudah tahu niat puasa Asyura dan Tasu'a belum?

Jangan sampai salah ya, niat puasa Tasu'a yang dilafalkan adalah:

‘Nawaitu sauma tasu’a sunnatal lillahita’ala’

Artinya : Saya niat puasa tasu’a, sunnah karena Allah ta’ala

Sedangkan untuk niat puasa Asyura yang dibaca adalah: 

‘Nawaitu sauma asyuro sunnatalillahita’ala’a

Artinya : Saya niat puasa hari asyura, sunnah karena Allah ta’ala.

Berpuasa di bulan Muharram seperi menjalankan puasa Asyura dan Tasu'a adalah amalan istimewa seperti tertulis dalam hadis yang diriwayatkan Muslim, "Puasa yang paling utama sesudah puasa Ramadhan adalah puasa pada Syahrullah Muharram," (HR. Muslim).

Yuk jalani puasa sunah di bulan Muharram. (sumber Foto: getpocket.com)

Selain puasa Tasu'a dan puasa Asyura yang dilaksanakan pada 29 dan 30 September 2017, masih ada amalan puasa sunah lainnya seperti puasa setelah Asyura pada 11 September, puasa sunah Senin  12 September, dan puasa Ayyamul Bidh yang dilaksanakan tiga hari setiap bulannya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading