Fimela.com, Jakarta Banyak orang yang enggan untuk sarapan karena dinilai bisa bikin gemuk. Karena itu, banyak orang diet yang sengaja melewatkan sarapan dengan harapan asupan yang masuk ke tubuh menjadi lebih sedikit dan bisa langsing.
Dilansir dari KlikDokter, dr. Adithia Kwee menuliskan bahwa sarapan bisa membantu kamu untuk mengontrol berat badan lho, girls! Jadi, jangan remehkan kekuatan dari makan pagi, ya!
Advertisement
BACA JUGA
Sarapan bisa mengurangi rasa lapar sepanjang hari dan membuat orang memilih makanan yang lebih sehat sehat pada siang maupun malam. Jadi, kamu bisa memilah makanan yang kamu asup untuk membantu program diet.
Ketika kamu melewatkan sarapan, tubuh akan mejadi lebih lapar dan cenderung membuatmu makan lebih banyak saat siang atau malam. Jika sudah kalap, pastilah berat badan bertambah dengan mudahnya.
Selain bisa membantu kamu diet, sarapan juga bagus untuk meningkatkan konsentrasi dan performa. Ketika sarapan, cobalah untuk mengonsumsi protein karena bisa menunda rasa lapar lebih lama. Selengkapnya baca di sini.