Fimela.com, Jakarta Teman adalah salah satu 'partikel' penting dalam kehidupan. Keberadaan mereka ibarat toping dalam semangkuk smoothies, memberi nilai tambah yang nggak cuma soal tampilan. tapi juga kandungan gizi! Sayangnya, nggak semua teman bisa menambah nilai baik dalam hidupmu.
BACA JUGA
Advertisement
Tipe teman kan juga bermacam-macam. Di setiap fase hidupmu, kamu pasti akan menemukan teman-teman baru yang melengkapi hari-harimu. Seiring berjalannya waktu, temanmu akan semakin banyak, tapi kuantitas nggak enjamin kualitas. Dari sekian banyak teman yang 'terkumpul' dari perjalanan hidupmu, nggak semuanya baik.
Sesekali, kamu pasti ketemu dengan teman-teman yang bikin kamu terheran-heran, "kok bisa sih dia kayak gitu?" karena melakukan sesuatu yang nggak kamu sangka. Ya, karena memang nggak semua teman itu benar-benar menghargai pertemanan antara dirinya dan kamu. Apakah tipe teman yang seperti itu berbahaya?
Bisa dibilang, tipe teman yang nggak menghargai pertemanan itu berbahaya. Sebab hampir semua tindakannya itu hanya ditujukan untuk kepentingannya sendiri, dan meninggalkan kamu dalam kondisi yang serba salah. Bukannya memberi manfaat baik bagi hidupmu, teman-teman yang seperti itu malah bakalan bikin kamu pusing!
Seperti apa tipe-tipe teman yang berbahaya? Simak di bawah ini!
Advertisement
1. Teman yang baik cuma kalau lagi butuh bantuan kamu
Siapa sih yang nggak mau bantu teman? Selama kamu bisa bantu, kamu pasti berusaha membantu. Namun, kamu akan sadar kalau dia cuma baik padamu saat sedang butuh bantuan, jika tiba saatnya kamu yang butuh bantuannya tapi dia mengabaikanmu.
2. Teman yang pelit
Bukan cuma soal materi, atau makanan, atau mainan seperti anak kecil. Pelit di sini juga bisa yang berkaitan dengan ilmu atau juga informasi apapun. Intinya, dia nggak kamu kamu jadi lebih dari dia. Padahal kalau teman yang baik, berusaha untuk "maju" bersama itu menyenangkan!
Advertisement
3. Teman yang penjilat
Biasanya ia suka menjelek-jelekan orang lain di belakang tapi di depan orang tersebut, dia akan bersikap baik seolah nggak pernah menjelekkannya. Ya, bermuka dua gitulah intinya.
4. Teman yang suka nikung
Kalau kamu dekat sama seseorang, dia bakalan berusaha lebih dekat sama orang itu. Bukan cuma gebetan, tapi bisa juga teman yang lain, ya. Sama gebetan juga, sih. Sama pacarmu pun mungkin juga akan begitu. Ih, dasar tukang tikung!
Advertisement
5. Teman yang suka berhutang tapi suka lupa bayar
Mirip-mirip denga yang nomor satu tadi. Kalau ada teman butuh bantuan pasti sebisa mungkin kamu mau bantu, termasuk jika itu soal uang. Siapa tahu dia ada kebutuhan mendesak dan sama sekali nggak megang uang, kan kasihan. Tapi kalau setelah dihutangin dia nggak ingat bayar, nyebelin juga. Belum lagi kalau saat kamu menagih-nagih hutangnya, dia malah kelihatan berfoya-foya. Niat hati mau membantu kesulitannya, malah jadi membantu dia menghancurkan skala prioritas.
Kamu punya teman dengan tipe-tipe tersebut? Hmm, mereka berbahaya, tapi kamu nggak harus mengakhiri pertemanan juga. Yang penting kamu bisa bersikap tegas, dan tahu bagaimana caranya tetap 'mengontrol' situasi agar kamu nggak terjebak dalam permainannya.