Sukses

Lifestyle

Penuh Gairah, 3 Shio Ini Kehidupan Seksnya Hot Terus

Fimela.com, Jakarta Hubungan suami istri pada akhirnya bisa mengalami kejenuhan kalau gitu-gitu aja. Nggak usah jauh jauh deh, kalau setiap pagi disiapin sarapannya nasi goreng terus, lama-lama juga bosan, dong? Nah, sama halnya dengan kehidupan seks.

Hal ini sangat penting untuk terus dijaga keharmonisan dan gairahnya supaya nggak bosan. Karena gawat banget kalau sampai hubungan seksnya nggak ada gairah lagi, bisa merembet menjadi masalah lain. Coba deh belajar dari 3 shio ini yang selalu penuh gairah dan membuat kehidupan seksnya hot terus.

Shio Monyet

Orang dengan shio Monyet senang sekali berpetualang dan mencoba hal-hal baru dan seru. Terlebih urusan seks dan percintaan. Imajinasinya liar dan selalu berhasil bikin pasangannya mabuk kepayang. Mereka selalu punya banyak ide untuk bisa membuat hubungannya hot terus dan nggak membosankan.

Shio Monyet. (Sumber foto: yourtango.com)

Shio Naga

Untuk kamu yang memiliki shio Naga, sadar nggak, sih, kalau kalian tuh punya daya tarik tersendiri yang bikin pasangan nggak mau jauh-jauh dari kamu? Orang dengan shio Naga terkenal charming dan berwibawa banget. Urusan seks mereka juga memiliki kelas tersendiri yang bikin pasangannya bahagia. Shio Naga selalu tau gimana caranya supaya huhungan nggak jadi sekedar rutinitas yang membosankan.

Shio Naga (Via: istimewa)

Shio Tikus

Sebagai seorang yang kreatif, orang dengan shio Tikus memiliki spontanitas yang bikin pasangannya suka senyum-senyum sendiri. Shio Tikus sangat pintar melihat peluang dan memanfaatkan moment dengan pas. Mereka pun sangat bergairah dan menggebu-gebu terutama dalam urusan seks, yang alhasi membuat pasangannya selalu bahagia dan terpuaskan.

Shio Naga. (Sumber Foto: Shutterstock)

Artikel ini ditulis oleh Lidia Pratiwi, seorang pakar zodiak dan pembaca tarot dari Jakarta. Aktif di dunia tarot dan zodiak sejak 2001, Lidia Pratiwi telah menulis dua buku yang berjudul Easy Tarot (2009) dan Zodiak and Shio for Lovers (2010⁠). Nah, buat kamu yang ingin membeli buku-bukunya, bisa langsung kunjungi Google Books

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading