Sukses

Lifestyle

Eva Ekeblad, Agronom Swedia Jadi Google Doodle Hari Ini

Fimela.com, Jakarta Hari ini, Senin, 10 Juli 2017, Google kembali membuat sebuah kejutan untuk para penggunanya. Kamu yang membuka situs Google pasti akan langsung melihat sebuah ilustrasi berbeda yang membentuk kata Google atau yang biasa dikenal dengan Google Doodle. Kali ini Google Doodle sengaja dibuat untuk Eva Ekeblad.

Siapa Eva Ekeblad? Buat kamu yang belum tahu, Eva Ekeblad adalah seorang agronom, ilmuwan, sekaligus bangsawan terhormat asal Swedia. Ia mulai dikenal setelah berhasil membuat ekstraksi alkohol dan tepung dari kentang pada 1746. Oleh karena itulah kamu bisa melihat hari ini tulisan Google dibuat dengan potongan-potongan kentang dan tepung.

Hari ini Eva Ekeblad genap berusia 293 tahun. Berkat penemuan tersebut angka kelaparan yang saat itu terjadi di Swedia berkurang. Penemuan Eva Ekeblad yang tak kalah bermanfaat lainnya adalah inovasi metode pemutihan tekstil kapas dan benang dengan sabun pada 1751.

Eva Ekeblad, Agronom Swedia Jadi Google Doodle Hari Ini. (Foto: YouTube.com)

Berkat hasil penemuannya, selain diangkat menjadi anggota kehormatan organisasi kaum akademik tingkat tinggi di Swedia, ia juga dinobatkan sebagai wanita pertama yang masuk dalam keanggotaan Akademi Ilmu Pengetahuan Kerajaan Swedia pada 1748. Semasa hidupnya Eva Ekeblad yang merupakan keturunan darah biru itu dikenal sebagai wanita yang tegas dan suka melindungi kaum petani.

Eva Ekeblad menghembuskan napas terakhir pada 1786 di usia ke-61 tahun. Dan untuk mengenang semua penemuannya Google membuat doodle istimewa hari ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading