Sukses

Lifestyle

Diet Kamu Selalu Gagal? Mungkin Ini Penyebabnya!

Fimela.com, Jakarta Menurunkan berat badan memang butuh usaha yang ekstra. Hal tersebut dikarenakan diet bukan sekadar perkara mengurangi jumlah makanan yang kamu santap. Namun perhitungan kalori serta konsistensi diri.

Kegemukan sendiri bisa terjadi pada anak kecil hingga orang tua. Meski seringkali dianggap menggemaskan, namun anak kecil yang gemuk akan dirugikan ketika memasuki usia dewasa.

Tentu saja terdapat banyak sekali jenis diet yang bisa kamu lakukan, girls! Cobalah untuk menemukan yang cocok untuk dirimu. Namun, bagaimana jika sudah diet namun selalu gagal? Dilansir dari KlikDokter, dr. Dina Kusumawardhani pun menuliskan penyebabnya untuk kamu!

Hati-hati, ini penyebab kamu selalu gagal diet. (Sumber Foto: shutterstock)

Kekurangan vitamin D. Mengonsumsi vitamin, khususnya vitamin D bisa memengaruhi gagalnya program dietmu. Vitamin D yang cukup dapat berperan untuk menghancurkan lemak adipose di tubuh. Salah satu sumber vitamin D adalah sinar matahari saat pagi.

Hati-hati, ini penyebab kamu selalu gagal diet. (Sumber Foto: Getty Images/Shutterstock)

Komposisi makanan yang tidak sesuai. Makanan tentu saja miliki nilai kalori yang berbeda-beda. Makanan dengan tinggi serat adalah yang paling baik dikonsumsi agar dapat menurunkan berat badan.

Kebasaan hidup bisa membantu kamu menurunkan berat badan. Masih penasaran dengan hal-hal apa lagi yang bisa bikin dietmu gagal? Simak selengkapnya di sini! Selamat mencoba diet kembali, girls!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading