Fimela.com, Jakarta Jadi anak SD tuh enak, banyak banget makanan lezat yang bisa dimakan dengan harga yang sangat terjangkau. Hmmm, kamu yang saat ini sudah kuliah atau bahkan sudah bekerja pasti sangat akrab dengan kalimat tersebut. Ya, entah kenapa jajanan SD yang katanya banyak yang tidak sehat itu justru malah ngangenin. Apalagi buat kamu yang kini tinggal jauh dari rumah. Arrgghhh, pasti kangen banget sama kampung halaman.
BACA JUGA
Advertisement
Nggak heran kalau saat ini makanan 90-an yang juga disebut makanan jadul itu kini kembali banyak bermunculan. Nggak cuma di sekolah-sekolah SD, hampir disetiap keramaian pun ada. Mulai dari di stasiun, terminal hingga mall. Ada yang mempertahankan tampilan dan rasanya seperti dulu, ada pula yang sudah berinovasi dengan menambahkan berbagai rasa.
Tapi, mau apapun rasa yang ada, tentunya akan lebih enak jika kamu menikmati camilan 90-an dengan rasa asli yang akan dengan seketika membawa pikiranmu pada masa lalu. Masa-masa dimana membeli telur gulung cuma Rp500 atau bahkan lebih murah lagi. Soal harga memang sudah sangat jauh berbeda. Lalu makanan apa saja yang bakal membuat kamu kangen sama masa-masa SD? Selengkapnya di bawah ini.
1. Telur gulung dengan saus yang berlimpah rasanya kok enak banget ya
2. Kue cubit setengah matang
3. Sekarang leker isinya cuma bukan cokelat, ada keju, strawberry, pisang, dan sebagainya
4. Cuma beda warna kerupuknya, selebihnya rasa rambut nenek gulali masih sama
5. Yang suka makanan manis, pasti suka sama cucur
Tentunya makanan di atas hanyalah sebagian kecil dari puluhan atau bahkan ratusan makanan 90-an yang sering kamu cicipi waktu masih duduk dibangku sekolah dasar (SD). Bagaimana, jadi kangen masa lalu, kan?