Sukses

Lifestyle

Kenali Beda Cewek dan Cowok di Berbagai Situasi dalam Hubungan

Fimela.com, Jakarta Cewek dan cowok memiliki cara yang berbeda dalam menempatkan diri di berbagai situasi, termasuk dalam menjalani sebuah hubungan. Cara cewek dan cowok dalam menghadapi masalah pun berbeda. Cewek, ketika menghadapi masalah pasti inginnya curhat ke teman-teman. Malah nggak jarang mereka curhat ke siapa aja yang dicurhatin. Kalau sama tukang ojeg yang antar pulang bisa curhat, cewek-cewek pasti curhat.

Kebalikan dengan cewek-cewek, cowok justru memilih diam saat sedang menghadapi sebuah masalah. Cowok cenderung menarik diri. Jangankan curhat, ngobrol sama pasangannya pun kadang enggan. Mereka hanya diam, menenangkan diri, berusaha mengatasi perasaannya sendiri sampai dirasa cukup, lalu kembali seperti nggak ada apa-apa. Menyebalkan, sih. Tapi ya begitulah perbedaannya.

Sebetulnya, memang banyak perbedaan mendasar antara cewek dan cowok. Makanya, mulai dari PDKT, pacaran, sampai menikah nanti, keduanya harus sama-sama belajar, dan terus belajar untuk bisa saling mengerti dan memahami pilihan masing-masing dalam setiap hal.

Proses belajar di antara pasangan itu adalah hal terpenting. Karena jika ingin terus bersama, tentu mereka harus bisa berdamai dengan segala perbedaan yang ada. Hidup dan berjalan beriringan, menyelaraskan langkah dan pemikiran.

Mau tahu apa lagi bedanya cowok dan cewek? Simak di video ini:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading