Fimela.com, Jakarta Setiap tahun, Forbes mengeluarkan 30 nama anak-anak muda yang usianya di bawah atau baru 30 tahun. Namanya, 30 Under 30. Anak-anak muda ini bukan cuma asal dipilih oleh majalah bisnis kalangan atas Forbes. Tapi, melalui seleksi yang cukup ketat. Mereka memerhatikan setiap kandidat dari berbagai negara. Bisnis yang mereka jalani, hingga sebesar apa impact yang mereka buat dari bisnis tersebut.
BACA JUGA
Advertisement
Tahun lalu, nama anak Indonesia sudah pernah muncul. Hebatnya, 2 nama cewek Tanah Air juga kembali berada di jajaran 30 Under 30 2017. Jangan langsung bangga, girls. Karena kamu harus tahu dulu apa sih, yang mereka lakukan? Bisnis seperti apa yang mereka jalani sehingga masuk jajaran 30 anak berprestasi nan cerdas dari hampir seluruh negara versi Forbes ini.
Cewek pertama yang muncul adalah Christina Suriadjaja. Dilansir dari Forbes, cewek yang masih berumur 26 tahun ini sebenarnya dulu adalah atlet. Tapi kini banti setir menjadi pengusaha muda yang sukses, di bidang indutri dan ecommerce. Nama usahanya Travelio. Ini merupakan sebuah layanan jasa sewa kamar di Indonesia.
Kalau mau gampangnya, Travelio ini seperti AirBnb milik Indonesia. Travelio berdiri sejak 2015. Meskipun masih baru, mereka sudah punya 2 ribu mitra di 25 kota. Turis asal China merupakan klien yang mereka incar untuk sekarang.
Nggak kalah dari Christina, Cynthia Suwito juga ikut berkarya. Di usianya yang masih 23 tahun, dia sudah mengembangkan seni dan menjadikannya sebuah usaha yang kini sukses. Dia memang anak Indonesia. Tapi, berdomisili di Singapura.
Nggak heran kalau Cynthia ini sukses dan kini masuk jajaran 30 Under 30 Forbes 2017. Soalnya, dia lulusan LASALLE College of the Arts. Namanya terkenal sejak dia membuat proyek seni rajutan mi instan yang dibuatnya di Harpers Bazaar Art Prize dua tahun lalu.
Keduanya memang sangat keren, girls. Tapi, kamu jangan cuma kagum saja. Denagn mendengar cerita mereka, kamu mesti tergerak untuk berjuang lebih keras dan semangat lagi. Supaya cita-cita atau mimpi cepat tercapai.