Sukses

Lifestyle

Mother’s Day: 10 Foto Masa Lalu Ibu yang Bikin Anaknya Pangling

Fimela.com, Jakarta Di Indonesia Hari Ibu memang dirayakan setiap tanggal 22 Desember, namun kenapa sejak kemarin banyak sekali orang yang mengucapkan selamat Hari Ibu, terutama di media sosial ya? Jangan bingung, karena pada tanggal 14 Mei bertepatan dengan Hari Ibu Internasional atau Mother's Day yang dirayakan oleh beberapa negara, seperti Amerika Serikat, Australia, dan Barsil.

Jadi, nggak ada salahnya donk kalau di hari ini kamu juga mengungkapkan rasa sayang kamu kepada wanita yang telah memberikan seluruh hidupnya untuk kamu? Banyak cara yang dapat kamu lakukan untuk menunjukkan rasa sayang kamu kepada ibu, mulai dari membersihkan rumah, hingga memberikan bunga dan juga makanan kesukaannya.

Namun ada cara unik yang bisa kamu lakukan untuk merayakan Mother’s Day, yakni melihat-lihat foto masa lalu ibu. Ya, sambil duduk bersama ibu kamu bisa membuka album-album foto yang lama, dan membiarkan ibumu bercerita tentang kisah dibalik foto-foto yang diambil ketika ia masih muda. Kegiatan yang satu itu tentunya dapat membuat hubunganmu dengan ibu semakin erat, plus kamu bisa tahu kebiasaan-kebiasaan ibumu di masa lalu.

Beberapa foto jadul para ibu dapat kamu lihat dalam akun Instagram @mothersbefore. “Collecting photos of mother before they become mothers,” tulis akun tersebut. Ya, inilah wajah-wajah dari para wanita sebelum mereka menjadi seorang ibu. Dalam beberapa foto yang diunggah ke dalam akun @mothersbefore juga diberikan sedikit penjelasan tentang kapan foto-foto teersebut diambil.

Jadi penasaran kan bagaimana tampang ibu kamu ketika masih muda, apa saja perubahannya, secantik seperti sekarang ini atau bahkan lebih cantik? Sambil mencari-cari foto masa lalu ibumu, nggak ada salahnya kamu melihat-lihat beberapa foto jadul para ibu yang telah diunggah ke akun @mothersbefore di bawah ini. Sekali lagi,“Happy Mother’s Day.”

1. Dari dulu sampai sekarang ibuku tetap cantik dan paling hits diantara wanita lainnya.

2. Body ibu yang dulu bikin semua orang ngiriiiiiiiii.

3. Senyum ibu kalau lagi nggak ngomel semanis ini lho. Hehehe! Sayang ibuuuu.

4. Ahhh, makin sayang sama ibu.

5. Fashion ibu memang paling kece.

6. cantik, kan?

7. Ibu dan ayah waktu menikah.

8. Wanita paling keren ini adalah ibuku.

9. Lihat deh topi yang dipakai ibu? Tetap kekinian.

10. Wajah ibu waktu lagi bengong begini banget ya. Bikin jatuh cinta pada pandangan pertama.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading