Sukses

Lifestyle

Cuma Pakai Smartphone, Yuk Buat Foto Traveling Jadi Lebih Menarik

Fimela.com, Jakarta Di antara sejumlah perkakas, kamera bisa dikatakan sebagai salah satu bawaan penting saat travelingTak bisa mengingat semua memori dengan sebegitu detail membuat alat yang satu ini jadi wajib disertakan saat pergi ke wilayah-wilayah anonim.

Soal kamera ini sebenarnya kamu tak harus menggunakan yang profesional. Ponsel pintar yang sekarang telah dilengkapi alat potret juga bisa diandalkan untuk mengabaikan sederet momen ketika melakoni perjalanan. Tak kalah bagus kok. Asal kamu tahu bagaimana menggunakannya untuk memperoleh potret demi potret yang diinginkan.

Dengan begini, daftar barang bawaan pun otomatis akan berkurang. Plus, keribetan membawa berbagai alat pendukungnya juga secara tak langsung hilang. Hanya dengan kamera smartphone, kamu bisa mengabadikan momen demi momen yang ingin diingat secara detail. Praktis, yuk buat foto traveling jadi lebih menarik dengan kamera smartphone lewat sederet tips menurut Lonely Planet berikut!

Pakai smartphone untuk mengabadikan momen saat traveling. (Sumber Foto: MaSovaida Morgan/Lonely Planet)

Cari tempat tepat untuk memotret. Sampai di destinasi baru bisa saja memberi letup euforia yang berlebihan. Jangan salah difungsikan, alihkan semangat tersebut untuk menemukan tempat-tempat terbaik guna mengabadikan momen. Taruh perhatian lebih pada detail-detail yang ditangkap mata sebagai objek menarik.

Memotret sejumlah landmark bukanlah suatu kejahatan. Namun membingkainya dengan perspektif berbeda merupakan embanan tugas lain. Jangan ragu untuk mencari posisi tak biasa, shape unik, kombinasi warna, silhouette yang menakjubkan atau refleksi dari genangan air, bahan kaca-kaca bangunan.

Memberi Nyawa pada Foto

Tangkap nyawa dari suatu tempat. Foto traveling yang menarik sering kali dikaitkan dengan aktivitas sekitar dan kamera smartphone yang sangat mungkin selalu berada di tangan merupakan opsi terbaik. Dengan menggunakannya, kamu bisa memotret tanpa menarik terlalu banyak perhatian.

Pakai smartphone untuk mengabadikan momen saat traveling. (Sumber Foto: MaSovaida Morgan/Lonely Planet)

Tentu akan memakan waktu untuk memahami kebiasaan-kebiasaan orang di sekitar. Namun dengan mengabadikannya, kamu jadi tahu persis bagaimana ritme bergulir di tempat tersebut. Juga, pastikan si objek tak keberatan dengan gambar yang kamu ambil.

Menemukan momen. Terkadang, foto terbaik malah hadir di saat tak sedang mencari. Karenanya, kamu mesti terus membuka mata lebar-lebar. Jangan buang kesempatan untuk melihat potret menarik di sekeliling.

Pakai smartphone untuk mengabadikan momen saat traveling. (Sumber Foto: MaSovaida Morgan/Lonely Planet)

Senang bukan rasanya bila kamu punya foto untuk kembali membangkitkan kenangan-kenangan saat sudah berada di rumah? Apalagi bila bingkai yang ditangkap bukanlah pemandangan biasa. Dengan begini, kamu mungkin bisa menemukan makna travelingminimal untuk diri sendiri.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading