Fimela.com, Jakarta Sejak kecil, kehidupan ini sudah diwarnai dengan permainan. Baik permainan tradisional maupun modern. Sebut saja permainan boneka, mobil-mobilan, lompat tali, dan sebagainya. Semakin bertambahnya usia, permainan pun terasa pudar dari kehidupan dan berganti dengan hal-hal yang lebih serius.
BACA JUGA
Advertisement
Kalau pun ada, permainan hadir dalam bentuk yang lebih ekstrem dan melibatkan nyali untuk memainkannya. Seperti permainan-permainan yang dihimpun dari video Calon Sarjana di Video.com berikut ini, misalnya. Untuk memainkan permainan-permainan berikut ini bahkan kamu nggak butuh lawan. Sendirian juga bisa. Tapi, ya itu tadi, kamu harus punya nyali. Permainan apa ya kira-kira?
Pertama ada Daruma San. Nama permainan dari Jepang ini diambil dari nama seorang wanita yang meninggal karena terpeleset di kamar mandi. Sejak itu, arwahnya gentayangan dan jadi permaianan tersendiri untuk orang-orang bernyali. Mereka kerap dengan sengaja memanggil arwah Daruma ke kehidupan nyata. Caranya yakni dengan mengisi bathtub dengan air dingin dan mengucap "Daruma come here" tiga kali.
Advertisement
Permainan berikut ini lebih butuh nyali daripada lawan.
Selanjutnya ada Jelangkung. Kamu pasti sudah nggak asing lagi, bukan, dengan permainan lokal yang satu ini? Pernah hits di era 2000-an membuat orang-orang yang memainkannya konon kerap mengalami kejadian-kejadian aneh setelahnya. Cara memainkannya cukup sederhana, kamu tinggal menyiapkan boneka dari batok kelapa dan mengucapkan mantra "jelangkung jelangsat di sini ada pesta kecil-kecilan, jelangkung jelangsat, datang tidak diundang, pergi tidak diantar". Masih ingat?
Kemudian ada Devil in the Mirror. Nggak kayak dua permainan sebelumnya, permainan tersebut cuma bisa dimainkan dua kali dalam setahun, yakni pada 25 Desember dan Jumat Agung. Untuk memainkannya, dibutuhkan 12 lilin dan cermin. Kalau sudah, tatap dirimu dalam cermin dan ucapkan "devil" sebanyak 12 kali dan lihat sendiri apa yang terjadi. Hmmm
Selengkapnya? Kamu simak sendiri aja nih videonya.
Dari 7 permainan dalam video tersebut, permainan mana pernah kamu mainkan? Dan kalau belum ada, mainan mana yang paling menantang nyalimu serta ingin banget kamu mainkan? Yuk, share di kolom komentar.