Sukses

Lifestyle

4 Kegiatan yang Bisa Cewek Lakukan Saat Mager di Minggu Pagi

Fimela.com, Jakarta Minggu pagi adalah salah satu waktu yang tepat untuk bermalas-malasan. Apalagi buat orang-orang yang setelah lima atau enam hari bergelut mencari nafkah di luar sana. Mager alias malas gerak, demikian orang-orang zaman sekarang menyebutnya.

Apakah kamu termasuk dalam golongan orang-orang mager di Minggu pagi, Girls? Nggak apa-apa, meski mager, setidaknya kamu masih bisa melakukan beberapa kegiatan yang bikin hidupmu tetap produktif. Lho? Yap, beberapa kegiatan minim gerakan berikut ini bisa membuatmu tetap berkegiatan tanpa perlu bangun dari kasur atau keluar rumah.

Setidaknya, kalau nggak produktif, beberapa aktivitas berikut ini bisa bikin kamu bahagia. Apa saja hayooo? Check this out!

Lakukan hal-hal ini biar magermu tetap produktif.

Stalking mantan.

Hidup di zaman internet yang semakin canggih membuat kamu jadi lebih mudah untuk mengetahui dunia di luar sana. Bahkan dunia yang seharusnya nggak harus kunjungi. Sebut saja masa lalu. Yap, dengan bermodal koneksi internet, kamu bisa memantau aktivitas mantan pacar terkini.

Stalking siapa pun. (Via: youtube.com)

Bukan maksud untuk kembali membangkitkan segala kenangan dan bikin hati galau. Tapi, emangnya kamu nggak kangen sama kabar mantan pacar kamu yang pernah mutusin kamu pas lagi sayang-sayangnya? Eh maap. Siapa tahu dia sudah jomblo lagi dan kamu bisa dekat lagi. #yaelah

Nonton drama Korea.

Para artis dari Korea Selatan kini tampaknya telah menguasai panggung hiburan dunia. Indonesia salah satu yang mengalami demam Korea ssejak beberapa tahun belakangan ini. Korea everywhere. Mulai dari musik, film, drama, hingga fashion.

Lee Min Ho seorang ator Korea yang sedang membintangi sebuah drama berjudul “The Legend of The Blue Sea”, bercerita soal lawan mainnya yang bernama Jun Ji Hyun. (Instagram/leeminho_87)

Nah, jika kamu salah satu penggemar Korea, nggak ada salahnya jika Minggu pagimu yang mager ini diisi dengan menonton drama Korea yang belum kamu selesaikan. Minim usaha tapi kamu tetap bisa bikin bahagia. Ya, kan? Btw, siapa aktor dan aktris Korea favorit kamu?

Baca buku.

Secara fisik, kegiatan ini memang nggak membutuhkan banyak gerakan. Paling kamu cuma butuh membolak-balikkan kertas. Meski demikian, kegiatan ini bisa bikin otakmu tetap bekerja. Setiap deret aksara mampu membuat otakmu bekerja kembali.

Bukan Buku Jokowi Undercover, Ini 5 Buku Wajib Baca Para Wanita. (Foto: socalpain.com)

Pilih spot favorit untuk melahap buku-buku favoritmu. Di mana pun itu, pastikan asupan cahaya untuk menerangi setiap huruf yang kamu baca cukup terang, ya. Biar matamu nggak sakit.

Tidur lagi.

Ini adalah opsi terakhir yang paling baik untuk dilakukan ketika nggak ada lagi yang bisa kamu lakukan. Namanya juga malas gerak. Jadi, mending tidur lagi aja. Meski minim gerak, tapi tidur lagi bisa bikin kamu tambah produktif nantinya. Dengan keadaan yang makin segar, kamu bisa beraktivitas lebih banyak lagi.

Tidur. (Via: bicycling.com)

Nah, dari sekian banyak aktivitas mager di atas, kegiatan mana aja yang bisa membuatmu tetap bahagia dan produktif?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading