Sukses

Lifestyle

Bingung Mau Ngapain Setelah Ujian Nasional? Mending Coba Hal Ini

Fimela.com, Jakarta Tanggal 13 April menjadi hari terakhir pelaksanaan Ujian Nasional (UN) untuk siswa/siswi Sekolah Menengah Atas (SMA) juga Madrasah Aliyah (MA). Berkenaan dengan berakhirnya masa Ujian Nasional, biasanya ada banyak siswa yang mencorat-coret seragam dan konvoi bersama di jalan-jalan besar. Buat kamu yang punya agenda seperti itu, hati-hati ya karena pihak kepolisian akan menindak tegas pelajar yang melakukan konvoi.

Selain corat-coret seragam dan konvoi, kamu bisa lakukan kegiatan ini usai Ujian Nasional. (Via: instagram.com/delanurapriliana)

Tindakan tersebut telah digalakkan di Makassar, mengingat ada banyak masyarakat yang merasa terganggu dengan kegiatan konvoi tersebut. "Kami turunkan personil ke beberapa titik vital untuk menjaga dan menindak tegas para pelajar yang konvoi itu," kata Kasat Lantas Polrestabes Makassar, AKBP Hamka kepada Liputan6.com, Kamis (6/4/2017).

Lebih lanjut Hamka mengatakan bahwa hal ini juga bertujuan untuk mengurangi resiko kecelakaan yang kerap terjadi saat para pelajar melakukan konvoi usai Ujian Nasional. "Selain para pengguna jalan yang terganggu, tercatat ada beberapa kecelakaan lalu lintas akibat aksi konvoi oleh para pelajar itu," tambahnya.

Ilustrasi Ujian Nasional. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Operasi yang digalakkan di sejumlah titik vital di kota Makassar ini pun akan memberikan sanksi kepada para pelajar mulai dari teguran hingga sanksi tilang.

Nah gils, operasi seperti ini juga sangat mungkin terjadi di kotamu lho. Daripada kamu sibuk corat-coret seragam dan panas-panasan konvoi usai UN, mending kamu coba hal ini. Kegiatan di bawah ini jauh lebih bermanfaat sambil nunggu waktu kamu masuk kuliah. Yuk di cek!

Coba Hal Seru Ini Usai Ujian Nasional

1. Part Time. Yup! kamu pasti punya banyak waktu luang kan? Dari pada terbuang sia-sia lebih baik kamu gunakan untuk kerja paruh waktu. Selain itu kamu juga bisa jadi freelancer, sekarang sudah ada banyak platform yang menyediakan pekerjaan untuk para freelancer. Lumayan uangnya bisa kamu gunakan buat nambah-nambah uang jajan, atau untuk beli barang yang lagi kamu pengen banget ya kan?

Ilustrasi liburan bersama teman. (via. theyp.org)

2. Travelling. Ini bisa kamu lakuakan bareng teman-teman kamu, itung-itung melepaskan penat setelah stres karena Ujian Nasional. Nggak usah mahal-mahal, kamu bisa pergi ala backpacker, naik kereta ekonomi terus makan pecel dipinggir stasiun bareng teman-teman di kota yang belum pernah kalian singgahi. Menikmati indahnya sunset di pantai atau pegunungan bareng teman juga asyik. Kebayang kan serunya?

3. Jualan. Waktu adalah uang, dari pada bengong mending kamu jadi orang produktif. Kalau kamu eksis di media sosial, dari pada dipakai buat bergunjing, lebih baik kamu manfaatkan untuk jualan, lumayan kan?

Ilustrasi belajar masak. (via. whytoread)

4. Belajar masak. Meski nantinya memiliki karier yang tinggi, tapi sebagai cewek kamu tetap harus jago urusan dapur. Belajar masak buat masa depan itu dianjurkan, karena banyak pria yang bahagia kalau dimasakin ceweknya.

Nah girls, dari empat kegiatan di atas, kira-kira mana yang mau kamu jalani usai Ujian Nasional?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading