Fimela.com, Jakarta Cuaca yang sering berubah-ubah ini membuatmu mudah sakit. Untuk menguatkan sistem imun dalam tubuh, kamu bisa mengonsumsi banyak sayuran dan juga buah-buahan yang mengandung anti oksidan. Selain itu, kamu juga harus menjaga tubuhmu agar terus terhidrasi. Salah satu caranya dengan mengonsumsi infused water.
BACA JUGA
Advertisement
Cara ini merupakan cara yang baik untuk membuatmu minum lebih banyak air mineral. Karena, buat kamu yang tak suka dengan air mineral, kamu akan merasa lebih segar dan tergerak untuk minum. Karena air mineral yang kamu minum memiliki rasa. Tapi, infused water tak bisa menggunakan semua buah.
Buah-buahan seperti apel memang bisa saja kamu gunakan dalam ramuan infused water. Namun, rasanya tak terlalu keluar. Kalau kamu tak suka, lebih baik masukkan beberapa buah berikut ini, yang memang cocok untuk dibuat infused water.