Fimela.com, Jakarta Belum resmi dirilis ternyata novel terbaru Fahd Pahdepie, Angan Senja dan Senyum Pagi langsung menarik hati masyarakat di tanah Air. Tak heran jika dalam pembelian pre order (PO) yang baru berlangsung selama 12 jam tersebut, novelnya sudah terjual sebanyak 1.500 eksemplar.
BACA JUGA
Advertisement
Rabu, 22 Februari 2017, Fahd pun mengabarkan sebuah berita membahagian terkait karya terbarunya tersebut. Novel yang covernya menggunakan lukisan berjudul Rainy Night, karya pelukis impressionisme modern terkenal asal Belarus yang tinggal di Amerika, bernama Leonid Afremov tersebut kini jadi best seller.
”Kabar menggembirakan lainnya, meski belum terbit, novel ini juga berhasil menempati urutan kedua best-seller tahun ini. Mengalahkan buku-buku lainnya. Terima kasih teman-teman. Semoga setelah buku ini sampai ke tangan kalian, prestasinya lebih menjanjikan lagi,” ungkap Fahd dalam siaran pers yang diterima Bintang.com, Rabu (22/2/2017).
Ceritanya yang menarik membuat novel terbaru Fahd diminati banyak orang termasuk salah satu aktor terbaik yang dimiliki oleh Indonesia, yakni Reza Rahadian. Meski Reza Rahadian saat ini sedang disibukkan dengan kegiatan syuting dan latihan untuk persiapan konser tunggal Bunga Citra Lestari, namun Reza masih menyempatkan diri untuk membaca novel.
Hal tersebut dilakukan bukan hanya untuk meluangkan waktu, tapi untuk membuka wawasan. Novel yang mendapatkan sambutan hangat dari pecinta novel romantik, rupanya mendapatkan hati di hati pemain film My Stupid Boss ini. Menurut Reza, apa yang ditulis oleh Fahd Pahdepie bukan sekadar cinta. ” Novel Angan Senja dan Senyum Pagi menggambarkan kisah cinta yang dewasa. Liris, manis, dan puitis,” ungkap Reza.