Sukses

Lifestyle

Misteri, 1000 Anak Ayam Ini Dilepas di Alam Hingga Mati

Fimela.com, Jakarta Sungguh malang nasib anak-anak ayam di lapangan dekat Peterborough, Inggris berikut ini. Diwartakan oleh Bored Panda, seseorang melihat sekitar 1000 anak ayam dilepas begitu saja di alam pada pekan lalu, yakni pada Jumat pagi (17/2), waktu setempat.

Atas kejadian tersebut, orang yang melihat segera menghubungi Royal Society for the Prevention of Cruelty to Animals (RSPCA) dan diminta untuk menyimpan anak ayam malang tersebut. Ketika staf dari RSPCA tiba, mereka terkejut. "Saya belum pernah melihat sesuatu seperti itu, seperti lautan kuning," kata Inspektur Justin Stubbs dikutip dari Bored Panda.

Sebagian ayam yang masih hidup diselamatkan. (Via: boredpanda.com)

Ketika mereka tiba, beberapa anak ayam ada yang mati dan sekarat. Untungnya, sebagian besar anak ayam tampaknya baik-baik saja. "Suara anak ayam itu luar biasa. Anak ayam itu berumur sekitar satu hari dan benar-benar masih kecil dan sangat lembut. Sayangnya, tidak semua dari mereka selamat," imbuhnya. Hingga saat ini, RSPCA melakukan investigasi untuk mengetahui siapa yang meninggalkan anak-anak ayam tersebut di lapangan.

Hingga saat ini, RSPCA masih menyelidiki siapa pelakunya. (Via: boredpanda.com)

Diduga, hal tersebut terjadi bahwa mereka diambil dari produsen ayam komersial di dekatnya, dan dimasukkan ke dalam lapangan oleh pihak ketiga. Namun, hal itu belum dapat dikonfirmasi. Setidaknya anak-anak ayam yang masih hidup sekarang hidup aman dan sehat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading