Sukses

Lifestyle

5 Keisengan Orang-orang Saat Makan di Restoran, Kamu Juga Nggak?

Fimela.com, Jakarta Setiap orang punya rasa iseng dalam hidupnya. Keisengan tersebut sendiri ada yang disadari dan tidak. Apapun itu, keisengan pastinya akan menimbulkan efek, baik bagi diri sendiri dan orang lain. Seperti keisengan-keisengan yang kerap terjadi di restoran berikut ini, nih.

Entah secara sadar atau tidak dan bertujuan apa, dari pengamatan Bintang.com, beberapa orang suka banget berbuat iseng sama apa-apa yang di hadapannya saat berada di sebuah restoran, baik itu di dalam mall atau pinggir jalan. Sehingga membuat orang lain, khususnya orang-orang setelah mereka merasa risih atau nggak nyaman. Kayak lima keisengan berikut ini, nih. Kamu pernah, nggak? 

Buang sampah tisu ke mangkuk atau piring bekas. Kalau kamu makan di kedai bakso atau pinggir jalan, pasti pernah ketemu sama orang-orang sebelum kamu yang kelakuannya begini. Padahal ada tempat sampah. Huft!

Buang sampah tisu ke kuah bekas. (Via: wikihow.com)

Merendam es batu ke kuah bekas. Nggak paham kenapa es batunya harus digituin.

Masukin es batu ke kuah bekas. (Via: instagram.com/kyoulismyname)

Menaburkan garam, cuka, atau bubuk merica ke dalam kuah bekas. Sama kayak menceburkan es batu ke kuah, ada juga, nih orang-orang iseng yang menaburkan bumbu-bumbu ke dalamnya.

Masukin bumbu-bumbu ke kuah bekas. (Via: instagram.com/bedur_dragon_)

Membawa pulang sumpit, tusuk gigi, atau peralatan makan yang ada di meja. Hahaha mungkin tusuk gigi di rumahnya lagi abis. :))

Bawa pulang peralatan makan. (Via: instagram.com/feramustakim)

Ambil saus banyak banget, tapi nggak dimakan. Ambil aja dulu biar nggak bolak-balik, dimakan atau enggak sih urusan belakangan.

Ambil saos yang banyak padahal dimakan juga enggak. (Via: id.openrice.com)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading