Fimela.com, Jakarta Turut dalam gelaran aksi damai 212 hari ini, Jumat (2/12), rombongan santri Pondok Pesantren Miftahul Huda 2 Ciamis, Jawa Barat yang awalnya berniat jalan kaki sampai Jakarta, akhirnya memutuskan melanjutkan perjalanan dengan menaiki bus dari Padalarang, Bandung. Hal itu dikonfirmasi pimpinan Ponpes Miftahul Huda 2 Ciamis, KH Nonop Hanafi, saat dihubungi Antara, Kamis (1/12) petang.
"Posisi kami saat ini masih di Bumi Parahyangan Bandung, tepatnya di Padalarang. Kami memutuskan untuk naik bus karena kalau memaksakan jalan kaki malah tidak terkejar acaranya," katanya. Nonop menjelaskan, rombongan yang dipimpinnya mulai kembali melanjutkan perjalanan ke Jakarta sekira pukul 22.00 WIB dengan tujuan perhentian akhir Masjid At-Tin, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur.
Advertisement
BACA JUGA
Dari sana, rencananya rombongan akan diangkut sekitar 20 unit bus. "Sekarang sudah dapat 15 bus yang mau antar, masih menunggu tambahan lagi supaya bisa mengangkut semua kira-kira 20 bus," sambungnya. Di samping masih menunggu beberapa bus tambahan, Nonop menegaskan pihaknya tak menemui kendala berarti untuk mendapatkan bus pengangkut rombongan peserta Doa Bersama di kawasan Monumen Nasional (Monas) Jakarta, Jumat (2/12).
"Alhamdulillah tidak ada kendala, cuma kami memang masih menunggu supaya bisa terangkut semua," sambungnya. Sebelumnya, ribuan santri dan santriwati Ponpes Miftahul Huda 2 Ciamis pimpinan KH Nonop Hanafi memutuskan berjalan kaki ke Jakarta guna mengikuti aksi damai 212 dan telah bertolak sejak Senin (28/11) dan tiba di Bandung pada Rabu (30/11).
Sementara itu, sebagaimana diwartakan Antara, peserta aksi damai 212 terlihat membanjiri Masjid Istiqlal menjelang subuh, Jumat (2/12). Kebanyakan dari mereka yang menginap adalah massa dari luar Jakarta dan telah tiba di Masjid Istiqlal sejak Kamis (1/12) malam.