Sukses

Lifestyle

Gelar Laga Timnas Indonesia, Simak Megahnya Stadion Pakansari

Fimela.com, Jakarta Laga semifinal Piala AFF 2016 antara tim nasional (timnas) Indonesia melawan Vietnam akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Pertandingan akan berlangsung pada 3 Desember mendatang.

Sedangkan laga kedua akan diadakan di Vietnam pada 7 Desember nanti. Tentunya kita semua berharap timnas Indonesia bisa meraih kemenangan dan maju ke final Piala AFF 2016. Tentu ada alasan khusus kenapa Stadion Pakansari yang berkapasitas sekitar 30 ribu penonton menjadi pilihan. Seperti kita ketahui, Stadion Utama GBK Senayan sedang direnovasi untuk menghadapi Asian Games 2018. 

"Ini rencana dan pilihan terbaik PSSI dan disetujui AFF. Stadion ini masih baru dan akses dekat dari Jakarta juga jadi nilai tambah. Kualitas dan fasilitas stadion ini juga sesuai standar," ucap Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono seperti dilansir dari bola.com, Senin (28/11/2016).

Untuk soal tiket, Ketua Panitia Pelaksana PSSI, Yeyen Tumena mengungkapkan tersedia 27 ribu tiket yang hanya dijual secara online dan tidak ada yang dijual di stadion. Harganya mulai dari 100 rbu sampai 300 ribu rupiah dan bisa dipesan mulai besok, 30 November 2016.

Menjelang pertandingan timnas Indonesia melawan Vietnam mari kita simak foto-foto kemegahan Stadion Pakansari yang membuatnya pantas dijadikan tempat pertandingan internasional sekelas Piala AFF 2016.

 

 

Fix..stadion pakansari bogor semifinal indonesia vs vietnam saptu 3 des 2016 #Stadionpakansari#bogor#seputartimnas#timnasindonesia

Foto kiriman muhammad fathudin N.A. putra (@fathuedin_muhammad) pada

 

Tanggal 3 desember ke stadion ini lg..nonton timnas indonesia lawan vietnam#stadionpakansari

Foto kiriman Anwar Saputra Part II (@anwar_saputra02) pada

 

My Family Ikut"an cek kondisi lapangan #stadionpakansari buat kandang #timnasindonesia di semifinal leg-1 😁😄

Foto kiriman zhery sakhi (@zherysakhi) pada

 

[This Weekend!] #INDONESIA VS #VIETNAM , YXGQ 🐯🐯🐯

Foto kiriman Semua Tentang PERSIJA (@semuatentangpersija) pada

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading