Fimela.com, Jakarta Mungkin hanya tinggal puing dengan 'bentuk utuh' yang tak terlalu terlihat, namun Islam tak luput menjamah Eropa. Ya, benua yang katanya menawarkan megah dunia itu juga mengemban napas Islam di satu-dua aspek kehidupan, baik masyarakat maupun bangunan peninggalan.
BACA JUGA
Advertisement
Bukan melulu soal 'mencicip' romantisme Paris atau tersesat di labirin jalan sempit di Roma, percaya atau tidak, Benua Biru bisa jadi destinasi religi dengan atmosfer berbeda. 'Salah identitas' mungkin saja jadi anggapan di awal, namun setelah melakoninya, kamu dijamin percaya.
Mulai dari datang ke masjid yang telah jadi gereja atau sebaliknya (rezim di Eropa berpengaruh pada tempat ibadah), hingga singgah di bangunan istana dengan nuansa Islam yang seakan masih bisa 'disesap' di udara, semua bisa dilakoni.
Dikutip dari Skyscanner, berikut negara-negara bernuansa Islam di Eropa. Bukan dengan lantunan azan yang terdengar hingga ke luar bangunan, pun tak soal muslim yang jadi mayoritas, namun sederet tempat ini mengemban jejak dan napas Islam di daratan di utara Bumi.
Bosnia-Herzegovina
Spanyol
Yunani
Perancis
Jerman
Rusia