Sukses

Lifestyle

Kenang Dedikasi, Google Rayakan Ulang Tahun Rodolfo Guzman

Fimela.com, Jakarta Google menampilkan doodle baru dalam bentuk slideshow pada halaman utamanya. Doodle ini menampilkan sesosok pria bertopeng yang jago bela diri. Ternyata, pria tersebut adalah Rodolfo Guzman, seorang luchador, pegulat profesional dari Meksiko. 

Rodolfo ternyata berulang tahun yang ke-99 pada Jumat (23/9). Untuk merayakan hari ulang tahunnya beserta dedikasi untuk selalu memakai topeng, Google membuat berbagai ilustrasi karier, termasuk overview kota tempat asalnya. 

Dilansir dari Today I Found Out, tak banyak orang yang mengenal nama aslinya. Kebanyakan, Rodolfo dikenal dengan julukan El Santo yang artinya orang suci. Begitu pun dengan wajah aslinya. Lantaran selalu memakai topeng, sedikit orang yang pernah melihat wajahnya. 

El Santo | via: google.co.ik

El Santo yang bernama lengkap Rodolfo Guzman Huerta ini bahkan dipasangkan topeng perak kebanggaannya pada saat dia meninggal dunia. Tak lama setelah itu, Today I Found Out menulis, sebuah majalah bernama SOMOS memublikasikan foto pribadi El Santo tanpa topeng. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading