Fimela.com, Jakarta Selain mengurangi porsi dan kandungan lemak pada makanan yang dikonsumsi saat diet, olahraga pun harus dilakukan agar tubuh lebih sehat. Namun sayangnya, banyak orang yang malas untuk melakukan hal tersebut lantaran harga member yang menggunung, ditambah harus menyediakan waktu ekstra di tengah kesibukan yang teramat menggunung.
BACA JUGA
Advertisement
Dua hal yang memberatkan di atas membuat banyak orang malas untuk berolahraga. Apalagi ditambah kenyataan polusi udara di perkotaan membuat kegiatan jadi tidak nyaman untuk dilakukan. Jadi, ada baiknya kamu menjadi lebih kreatif dan selektif dalam memilih kegiatan olahraga untuk dilakukan sehari-hari. Dilansir dari PureWow, ini 10 car diet tanpa olahraga di tempat fitness!
1) Ajak anjingmu jalan-jalan di sore hari. Imbangi dengan berlari dan jalan cepat. 2) Ajak teman-temanmu untuk main basket di lapangan dekat komplek rumah. 3) Punya keponakan yang sedang lincah-lincahnya? Kamu bisa mengajukan diri untuk menjaganya selama 2 jam. 4) Daripada naik motor atau mobil untuk menghampiri rumah teman, cobalah untuk bersepeda. 5) Scrolling sosial media takkan ada habisnya, cobalah untuk push up dan sit up.
6) Jika tidak suka terkena debu dan polusi, melakukan skipping di rumah bisa sangat membantu. 7) Cobalah browsing YouTube dan melakukan yoga di dalam rumah juga dapat dilakukan. 8) Di tempat kerja, jangan hanya sekedar duduk di depan komputer. Kamu bisa coba melakukan olahraga di tempat duduk. 9) Tinggalkan motor saat pergi ke pasar swalayan.