Fimela.com, Jakarta Sosok Rizma Uldiandari mendadak jadi perbincangan para netizen. Apalagi sejak paras cantiknya dan pembawaan yang berwibawa saat mengajar menghiasi laman media sosial. Tak pelak, kondisi tersebut membuat orang-orang di sekitarnya terkejut.
BACA JUGA
Advertisement
"Iya (kaget). Anakku yang di Bandung juga sampai tanya. 'Bu, benar itu Dede Imah masuk TV?', aku bilang, 'iya benar'," ujar Widiastuti, bude Rizma Uldiandari, kepada Bintang.com, di SDN 02 Karangmangu, Tegal, Jawa Tengah, Jumat (12/8).
Senada dengan Widiastuti, Mardiningsih, mantan kepala sekolah yang menerima Rizma menjadi pengajar di sekolah itu juga merasakan hal sama. Bahkan, dia sempat menanyakan langsung kepada Rizma yang tengah menjadi perbincangan netizen.
"Iya tanya langsung. Katanya berkat apa itu, Instagram ya? Kalau ibu sih sudah tua, nggak mengerti yang begituan. Ya siapa tahu jadi artis kan," seloroh Mardiningsih.
Di mata Mardiningsih, Rizma memang sosok yang ringan tangan. Bukan hanya soal mengajar, wanita 26 tahun itu tak segan-segan memberikan bantuannya kepada orang lain. "Tak hanya mengajar, manakala saya butuh, mengantar anak-anak lomba, ada kegiatan apapun tidak pernah mengeluh. Memang ringan tangan," tandas Mardiningsih. (Tov)