Fimela.com, Jakarta Pekerjaan yang menuntutmu untuk bekerja keras setiap hari memang membuat stres. Bersenang-senang dan bersendagurau bersama dengan teman di kelab mungkin menjadi pilihan kamu untuk membuat isi pikiran yang tidak perlu menyingkir dari kepala.
BACA JUGA
Advertisement
Minum bir atau alkohol yang lain memang menyenangkan lagi menyenangkan. Banyak yang bilang kalau mereka bisa menjadi diri sendiri setelah mengonsumsinya. Sebagian lagi menyatakan hanya butuh meringankan kepala karena selama ini dikelilingi masalah yang seakan tanpa akhir. Namun ternyata, akan ada 7 keajaiban yang akan terjadi kalau kamu berhenti mengonsumsi alkohol, lho. Yuk disimak.
1) Dilansir dari PureWow, setelah berhenti minum alkohol bisa membuat kamu tidur lebih nyaman. Ketika wine bisa membuatmu tidur lebih cepat, namun jangan lupakan hungover yang terjadi setelahnya. 2) Kamu bisa menurunkan berat badan. Yup, kalori yang ada pada alkohol cukup membuat tubuhmu melebar.
3) Ketika kamu dengan berhasil keluar dari candu, kamu akan menginginkan hidup yang lebih baik mulai dari sekarang. 4) Alkohol membuat dehidrasi. Ketika kamu berhenti mengonsumsinya, tubuhmu akan terhidrasi dan terlihat lebih bersinar. 5) Mungkin kamu akan kehilangan teman. Namun tenanglah, sahabat yang baik akan selalu kembali menemani meski kamu sudah tak lagi minum bersama.
6) Bisa berhemat tentu saja menjadi satu kebahagiaan sendiri. Uang yang biasa kamu alokasikan untuk minum, bisa digunakan untuk kegiatan yang lebih menyenangkan. Traveling, misalnya. 7) Sehat, segar dan banyak uang dalam satu waktu? Tentu saja kebahagiaan berada dalam genggamanmu.