Sukses

Lifestyle

Resep Bolu Pisang, Camilan untuk Maniskan Malam

Fimela.com, Jakarta Camilan merupakan hidangan yang disukai kala waktu senggang. Rasanya jika ada kesempatan untuk bersantai, tanpa hadirnya kudapan yang hadir menghiasi takkan lengkap. Jadi, menyantap satu sampai dua bungkus chips rasanya tidak apa.

Namun, hati-hati. Makanan yang bisa kamu beli di pasar swalayan miliki kandungan pengawet yang tak baik untuk tubuh. Meski berbentuk camilan, ada baiknya kalau kamu membuat sendiri kudapan untuk keluarga. Selain kesehatan yang terjamin, kebersihan makanannya pun bisa kamu kontrol. Kamu bisa membuat bolu pisang, misalnya. Rasa manisnya bisa menghiasi hangatnya suasana keluarga di malam hari. Ini resepnya!

Kamu membutuhkan:

Bahan 1
1 cup pisang matang (2-3 buah)
3 buah jeruk nipis, peras dan saring
3 sdm susu bubuk, seduh dengan sedikit saja air agar kental
1 sdt vanilla
Bahan 2
113 unsalted butter (jika menggunakan margarine, skip garam)
150 gr gula pasir (dihaluskan)
2 butir telur
Bahan 3
192 gr tepung terigu protein sedang
1 sdt baking soda
1/2 sdt garam

 

A photo posted by Kalis Kukis (Femmy) (@kaliskukis) on

Cara membuatnya:

Langkah awal, campurlah susu dengan air perasan jeruk nipis. Diamkan selama 10 menit. Hancurkan pisang dengan menggunakan garpu. Jika sudah, sisihkan. Kocok butter dengan mixer atau whisk hingga lembut. Lalu tambahkanlah gula dan kocok lagi hingga halus. Terakhir, masukkan telur dan kembali kocok sampai tercampur rata.

Masukkanlah campuran terigu (bahan 3) sedikit demi sedikit ke adonan tadi dan kemudian aduk hingga rata. Campurkan adonan pisang, susu dan vanilla (bahan 1) kemudian masukkan juga adonan telur dan terigu. Aduk kembali hingga rata. Mixerlah sebentar dengan kecepatan rendah agar adonan tercampur hingga sempurna. 

Jika sudah, tuanglah adonan dalam loyang loaf yang sudah diberi alas kertas baking. Isi hingga 3/4 tingginya, ya. Pangganglah dengan menggunakan api sedang selama 50 menit. Jangan lupa tes kematangan dengan menusuk kue dengan menggunakan tusukan sate atau sumpit, ya. Jika sudah tak ada bagian yang basah, kuemu siap diangkat dan disantap!

 

A photo posted by @dianalaurensiasinuraya on

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading