Fimela.com, Jakarta Meski identik dengan pesona bentangan luas hutan hujan tropis, namun bukan berarti city tour di Kalimantan tak menyenangkan. Mengamati bagaimana napas kehidupan dan ritme yang dibangun penduduk lokal tentu bisa jadi cara lain untuk memberi makna kala bertandang ke tanah Borneo.
BACA JUGA
Advertisement
Di antara banyak opsi, Samarinda mungkin bisa jadi satu yang menarik. Meski tak sepopuler Pontianak untuk dijadikan destinasi traveling, namun kota di timur Kalimantan ini nyatanya menyimpan eksotisme unik nan menarik. Seperti kebanyakan wilayah di pulau Indonesia yang berbagai daratan utama dengan Malaysia dan Brunei itu, Samarinda pun merupakan kota tepi sungai.
Mulai dari menyelami kearifan lokal di kampung adat, mencicip nikmatnya air asin dengan aroma laut yang masih bersih, hingga terbius harmoni air terjun, semua bisa dijadikan memori akan Samarinda. Karenanya, kamu jangan sampai lewatkan sejumlah destinasi berikut.
Air Terjun Tanah Merah
Desa Budaya Pampang
Sepanjang Sungai Mahakam
Kebun Raya Unmul
Batu Besaung
Pulau Kumala
Kampung Tenun Samarinda
Pulau Beras Basah