Sukses

Lifestyle

Hingga Kini Kecelakaan Cimahi Masih dalam Penyelidikan Kepolisian

Fimela.com, Jakarta Kecelakaan beruntun yang terjadi di Jalan Kolonel Masturi, Kota Cimahi, Jawa Barat, pada Jumat, 8 Juli 2016 tersebut bermula ketika Bus Parahyangan T 7035 DL yang melaju dari arah Cisarua, Bandung Barat menuju Cimahi diduga mengalami rem blong.

Bus Parahyangan yang oleng langsung menabrak pembatas Perumahan The Orchard dan juga menabrak kendaraan roda empat jenis Suzuki Katana dengan nomor polisi E 1543 KY, lalu Kijang Kapsul nomor polisi B 7148 D dan dua kendaraan sepeda motor yang melaju dari arah Cimahi.

Hingga kini pihak kepolisian yang sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) masih menyelidiki penyebab kecelakaan beruntun tersebut. “Sementara saksi utamanya (korban kecelakaan) masih banyak yang sakit, kita masih nunggu pemulihan. Saksi yang merupakan warga sekitar masih ada yang enggan kasih informasi karena sibuk," ucap Kapolres Cimahi AKBP Ade Ari Syam Indradi ketika dihubungi, Sabtu (9/7/2016), seperti dikutip dari Liputan6.com.

Sejumlah korban selamat tabrakan beruntun di Jalan Kolonel Masturi KM 4, Kota Cimahi, Jawa Barat. (Liputan6.com/Aditya Prakasa)

Kesembilan korban meninggal dunia akibat kecelakaan beruntun tersebut, yakni pengemudi bus, warga Karawang Barat Karsim Jamaludin dan kernetnya Endang Dedi warga Purwakarta. Lalu Rachmat, penumpang bus yang meninggal dunia saat dalam perawatan medis di Rumah Sakit Cibabat, dan Fan Yen, penumpang mobil Toyota Kijang warga Jalan Bendungan Jago, Kecamatan Utan Panjang, Jakarta Pusat meninggal dunia di lokasi kejadian.

Korban meninggal lainnya, yakni Neneng Harnengsih penumpang mobil Suzuki Katana yang tewas dalam perawatan di rumah sakit. Dan korban berikutnya Kusnaedi, Neneng, Odas, dan Tiara merupakan pengendara sepeda motor warga Bandung Kulon, Kota Bandung meninggal dunia di lokasi kejadian. Ke 29 korban kecelakaan Cimahi yang selamat dan hanya mengalami luka-luka kini masih menjalani perawatan di rumah sakit.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading