Sukses

Lifestyle

Gereja Berlantai Pelangi Ini Bikin Kamu Ingin Ibadah Tiap Hari!

Fimela.com, Jakarta Bagi umat Kristiani, gereja merupakan tempat suci untuk didatangi saat beribadah. Namun, Liz West, seorang seniman asal tanah Britania Raya menginginkan lebih dari itu. Mengeksplorasi kemampuan berseninya, ia menghidupkan kembali sebuah gereja kuno di North Lincolnshire, Britania Raya melalui refleksi pelangi di lantainya.

Diwartakan oleh Mymodernmet.com, ia membuat spektrum pelangi nan brilian sebagai bagian dari gereja bersejarah St John di sana. Dalam proyeknya tersebut, ia menggunakan 700 kaca dengan 15 nuansa akrilik yang menyebarkan sinar cahaya serta warna yang memancar pada seluruh ruang bangunan berusia 125 tahun itu.

"Proyek ini menyenangkan, elegan, menarik, dan mungkin pekerjaan yang paling bijaksana dan tenang," kata West dikutip dari Mymodernmet.com. Sebuah sentuhan modern berselera pada motif kaca membanjiri gedung dengan mewah dan meditatif pada 25 Juni 2016 nanti setelah gereja direnovasi menjadi ruang pameran. Hmmm.. Melihat keindahan gereja St John jadi bikin ingin mengunjunginya tiap hari ya, Gaes?

St John, gereja kuno yang bersejarah di North Lincolnshire, Britania Raya. (Via: mymodernmet.com)

Liz West 'menghidupkan' kembali gereja tersebut dengan nuansa refleksi pelangi. (Via: mymodernmet.com)

Ia menggunakan 700 kaca dengan 15 nuansa akrilik. (Via: mymodernmet.com)

Nih, detailnya. Indah, bukan? (Via: mymodernmet.com)

15 Juni mendatang gereja ini bakal dibuka buat pameran. (Via: mymodernmet.com)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading