Fimela.com, Jakarta Pantai, air, dan ombak merupakan tiga hal yang tergabung dalam satu rangkaian alam. Main-main ke pantai, mustahil rasanya jika kamu nggak bertemu dengan dua hal itu. Bagai dua sisi mata pisau, kedatangan ombak yang sejatinya diciptakan alam ada yang menjadi kebaikan bagi kebaikan beberapa orang, seperti para surfer. Namun, tak jarang juga justru menjadi momok yang menakutkan. Bagi para nelayan, misalnya.
Baca Juga
Diwartakan oleh Mymodernmet.com, fotografer asal Australia, Lukas Shadbolt mengabadikan serangkaian gelombang air di laut bernama ombak. Berfokus pada gelombang laut, Lukas menyoroti kekuatan yang menakjubkan pada saat-saat mereka tercipta. Memiliki ketinggian sekitar 15 meter lebih, ombak-ombak yang berhasil diabadikan seakan-akan menunjukkan kekuatan yang alam miliki. "Saya baru saja istirahat makan siang ketika ombak menggulung," katanya kepada Monster Children dikutip dari Mymodernmet.com. Dalam banyak gambar, Lukas menciptakan komposisi abstrak yang memerlukan beberapa arti. Melihatnya, mungkin kamu bakal berpikir dua kali untuk bermain-main di pantai. Hmmm... Berikut 10 potret ombak di antaranya seluruh karya yang akan ditampilkan di Galeri Michael Reid pada 28 Mei 2016 mendatang.
Advertisement