Sukses

Lifestyle

Bingung Kenapa Hasil SNMPTN Dipercepat? Ini Dia Alasannya

Fimela.com, Jakarta Pengumuman hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2016 telah dimajukan satu hari dari jadwal sebelumnya. Hasil SNMPTN yang seharusnya diumumkan Selasa, 10 Mei 2016, nah nyatanya diumumkan Senin, 9 Mei 2016 pukul 13.00 WIB siang ini.

Seperti yang dikutip dari salah satu media online, Menurut Ketua Panitia SNMPTN 2016, Rochmat Wahab, pengumuman ini dilakukan lebih cepat karena seluruh pimpinan PTN dan juga panitia nasional telah merampungkan proses seleksi lebih cepat.

"Semua tahapan yang direncanakan dalam melakukan seleksi dapat diselesaikan dengan lancar dan selesai lebih awal," ungkapnya dalam konferensi pers di Gedung Kemenristek Dikti, Jakarta, Senin (9/5/2016).

Ilustrasi SNMPTN 2016. (via: istimewa)

Selain itu, menurut dia, pengumuman yang dilakukan lebih awal ini agar memberikan kesempatan bagi peserta yang tidak lulus SNMPTN untuk mendaftar Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) satu hari lebih cepat. Ingat ya Pengumuman SNMPTN dapat diakses Senin 9 Mei 2016 ini mulai pukul 13.00 WIB. Ayo dicek, apakah kamu termasuk yang berhasil?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading