Fimela.com, Jakarta Bagaimana rasanya jika kamu sedang telanjang? Pasti kedinginan. Ya, begitu pula dengan domba yang diberi nama Skippy ini. Skippy lahir tanpa bulu sekitar 12 hari lalu di Chilton Foliat Real, Ramsbury, Inggris. Merasakan nasib yang kurang baik dari domba yang lahir tanpa bulu itu, pemilik Skippy akhirnya berinisiatif untuk membuatkan pakaian untuk Skippy dari bulu-bulu domba yang dicari di peternakan tetangganya.
Baca Juga
Kini keadaan Skippy sudah lebih baik. Ia sudah memiliki bulu meski bukan bulu asli. ”Kini ia tak lagi kedinginan ketika di malam hari,” kata Ann Fisher, pemilik Skippy kepada BBC.com. Ann Fisher juga mengatakan memberi nama Skippy terinspirasi dari serial tv Australia. “Dia terlihat seperti kanguru. Maka namanya Skippy,” kata Ann.
Advertisement
Dalam artikel tersebut, para ahli mengatakan kondisi Skippy sangat jarang terjadi di dunia, namun meskipun begitu hingga kini keadaan Skippy baik-baik saja. Walaupun tanpa bulu, namun banyak orang yang jatuh hati dengan Skippy yang mereka anggap sangat lucu, apalagi jika tengah mengenakan pakaian bulunya, bikin gemas.