Sukses

Lifestyle

5 Alasan Kenapa Target Hidupmu Tak Pernah Tercapai

Fimela.com, Jakarta Selalu ada alasan di balik satu kejadian. Termasuk ketika kamu tak pernah mencapai target dalam hidup. Padahal, kamu sudah sering mengatur dan merencanakan target setiap tahun. Mulai dari goals saat tahun baru, hingga, bucket list, hingga harapan yang selama ini belum terwujud. 

Kegagalan selama ini tak perlu kamu tangisi dan sesali. Air mata tak akan mengubah apa pun. Karena itu, sebaiknya kamu pelajari alasannya kenapa kamu tak pernah bisa mewujudkan target dan impian. 

Tak terdefinisikan dengan baik. Rencana sama saja dengan doa. Tapi, tak semua orang menyadari, kalau doa itu harus spesifik agar bisa terkabul. Begitu juga dengan rencana. Kamu harus mendeskripsikan target dengan baik. Termasuk cara mencapainya, paa yang harus kamu lakukan, dan waktu. 

Tidak ditulis. Ada banyak 'kekuatan' dari tulisan tangan. Banyak orang yang punya mimpi besar, tapi tak pernah ditorehkan di atas kertas. Kamu mungkin pernah mendengar, apa pun mimpimu, cobalah untuk membayangkannya dan tuangkan dalam foto atau pun gambar. Atau paling tidak kamu bisa menuliskannya. Dengan begitu, otakmu akan bekerja dan mencari jalannya sendiri hingga mimpi tersebut terkabul. 

Hanya sekadar rencana. Kamu memimpikannya siang-malam, hampir 24/7. Kamu membicarakannya kepada orang lain. Tapi, kamu tidak melakukan apa pun untuk membangun mimpimu. Contohnya, kamu ingin menurunkan badan 5 kg. Tapi kamu tidak melakukan diet dan berolahraga. 

Kamu hanya melakukannya untuk dirimu sendiri. Pernahkah kamu melihat, orang-orang yang kaya raya sebenarnya justru murah hati dan suka menolong. Sementara, orang lain yang masih berusaha membangun bisnis dan memperbaiki masalah keuangannya hanya peduli dengan dirinya sendiri. Artinya, menolong orang lain juga bagian dari berikhtiar untuk mencapai target dan mewujudkan mimpimu. Those who want to be rich must enrich others first.

Mimpi terlalu realistis. Banyak orang yang takut bermimpi terlalu tinggi. Alasannya, mereka takut nanti kalau jatuh terlalu sakit dan hancur. Padahal, pemikiran inilah yang bisa membunuh mimpi itu sendiri. Jadi, usahakan mimpimu setinggi langit dan sebesar mungkin. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading