Sukses

Lifestyle

KSAU: 'Airman' Sudah Melawan Kodrat

Fimela.com, Jakarta Peringatan HUT TNI AU ke-70 menampilkan atraksi memukau di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (9/4). Serangkaian demo kemampuan pasukan tempur TNI AU diperagakan seperti simulasi pembebasan sandera, atraksi terjun payung, sampai akrobatik pesawat tempur, dan simulasi menggempur musuh.

Sesuai tema "Dilandasi Moralitas, Integritas, Profesionalitas dan Militansi, TNI AU Siap Mengamankan Wilayah Dirgantara dalam Rangka Penegakan Kedaulatan dan Keutuhan NKRI", Kepala Staf TNI AU (KSAU) Marsekal Agus Supriyatna berharap anggota TNI AU memiliki integritas, moralitas, dan akhlak yang baik.

"Kita airman ini sudah melawan kodrat. Harusnya di darat menghirup oksigen yang enak, mengikuti gravitasi, tapi kita bermain-main di udara," kata Agus Supriyatna usai acara. Menurutnya, karena hidup melawan kodrat, maka anggota TNI AU harus punya karakter yang kuat, terlatih, tidak mudah tergoda dan terganggu dengan hal-hal di luar doktrin Swa Bhuwana Paksa.

Ia menambahkan, bahwa segala bentuk perbuatan atau tindakan harus direncanakan. Agus pun memberikan pesan untuk para airman, “kalau airman sedikit saja lupa, sombong, bahaya dan itu tidak boleh. Moralitas, integritas dan akhlak harus baik," katanya. (Dadan E.P)

 

A photo posted by Johan Tallo (@johantallo) on

 

A photo posted by S.DHIKA.P.RANGGA.P (@s.dhika.22) on

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading